PERBEDAAN LATIHAN MENENDANG MENGGUNAKAN PUNGGUNG KAKI DENGAN METODE VISUAL DAN NON VISUAL TERHADAP KEMAMPUAN MENENDANG BOLA KE ARAH GAWANG PADA PEMAIN USIA 12-14 TAHUN SSB POS 84 TAWANGHARJO KABUPATEN GROBOGAN TAHUN 2013
Rezqi Wisma Putra, 6301408037 (2013) PERBEDAAN LATIHAN MENENDANG MENGGUNAKAN PUNGGUNG KAKI DENGAN METODE VISUAL DAN NON VISUAL TERHADAP KEMAMPUAN MENENDANG BOLA KE ARAH GAWANG PADA PEMAIN USIA 12-14 TAHUN SSB POS 84 TAWANGHARJO KABUPATEN GROBOGAN TAHUN 2013. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (PERBEDAAN LATIHAN MENENDANG MENGGUNAKAN PUNGGUNG KAKI DENGAN METODE VISUAL DAN NON VISUAL TERHADAP KEMAMPUAN MENENDANG BOLA KE ARAH GAWANG PADA PEMAIN USIA 12-14 TAHUN SSB POS 84 TAWANGHARJO KABUPATEN GROBOGAN TAHUN 2013)
Download (3MB) | Preview |
Abstract
Permasalahan penelitian ini adalah: 1) apakah ada perbedaan latihan menendang menggunakan punggung kaki dengan metode visual dan non visual terhadap kemampuan menendang bola ke arah gawang pada pemain usia 12-14 tahun SSB POS 84 Tawangharjo Kabupaten Grobogan?, 2) jika ada manakah latihan yang lebih baik antara latihan menendang menggunakan punggung kaki dengan metode visual dan non visual terhadap kemampuan menendang bola ke arah gawang pada pemain usia 12-14 tahun SSB POS 84 Tawangharjo Kabupaten Grobogan tahun 2013?. Tujuan adalah mengetahui: 1) perbedaan antara latihan menendang menggunakan punggung kaki dengan metode visual dan non visual terhadap kemampuan menendang bola ke arah gawang, 2) latihan manakah yang lebih baik antara latihan menendang menggunakan punggung kaki dengan metode visual dan non visual terhadap kemampuan menendang bola ke arah gawang. Populasi dalam penelitian ini adalah semua pemain sepakbola klub SSB POS 84 Tawangharjo Kabupaten Grobogan yang berjumlah 105 pemain. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling, kemudian dilakukan tes awal menendang ke arah gawang, hasil dari tes awal tersebut dirangking (dipasangkan) dengan menggunakan rumus a b b a, menjadi dua kelompok yaitu kelompok eksperimen I dan kelompok eksperimen II. Selanjutnya untuk menganalisa data menggunakan pola M–S (Matching Subject Design) dengan analisis statistik t-test rumus pendek. Hasil penelitian diperoleh latihan eksperimen I terhadap kemampuan menendang bola ke arah gawang t-hitung 6,912 dengan taraf signifikan 5%, diperoleh t-tabel 2,228, thitung 6,912 > t-tabel 2,228, berarti ada perbedaan hasil latihan metode visual terhadap kemampuan menendang ke arah gawang. Hasil latihan eksperimen II terhadap kemampuan menendang bola ke arah gawang t-hitung 9,264 dengan taraf signifikan 5% diperoleh t-tabel 2,228, t-hitung 9,264 > t-tabel 2,228 berarti ada perbedaan hasil latihan metode non visual terhadap kemampuan menendang bola ke arah gawang. Hasil latihan eksperimen I dan eksperimen II terhadap kemampuan menendang bola ke arah gawang thitung 4,611dengan taraf signifikan 5% diperoleh t-tabel 2,228, t-hitung 4,611 < t-tabel 2,228 berarti ada perbedaan hasil latihan menendang menggunakan punggung kaki dengan metode visual dan non visual terhadap kemampuan menendang bola ke arah gawang. Simpulan yang diperoleh adalah latihan menendang menggunakan punggung kaki dengan metode visual dan non visual sama-sama meningkatkan kemampuan menendang bola ke arah gawang, namun menurut perhitungan statistik latihan dengan metode visual lebih baik daripada latihan dengan metode non visual dalam meningkatkan kemampuan menendang bola ke arah gawang. Disarankan: 1) Para pemain sebaiknya melakukan latihan menendang menggunakan punggung kaki dengan metode visual
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perbedaan, Metode visual dan non visual, Kemampuan menendang bola |
Subjects: | O Sport > Physical fitness |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Sosial > Manajemen Pertanahan D3 |
Depositing User: | Users 22788 not found. |
Date Deposited: | 19 May 2014 10:00 |
Last Modified: | 19 May 2014 10:00 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/18941 |
Actions (login required)
View Item |