PENGEMBANGAN MEDIA DIGITAL GAMES BASED LEARNING (DGBL) PADA PEMBELAJARAN SISTEM REPRODUKSI MANUSIA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP)


Rizki Raharyu Noviami, 4401408046 (2013) PENGEMBANGAN MEDIA DIGITAL GAMES BASED LEARNING (DGBL) PADA PEMBELAJARAN SISTEM REPRODUKSI MANUSIA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENGEMBANGAN MEDIA DIGITAL GAMES BASED LEARNING (DGBL) PADA PEMBELAJARAN SISTEM REPRODUKSI MANUSIA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP)]
Preview
PDF (PENGEMBANGAN MEDIA DIGITAL GAMES BASED LEARNING (DGBL) PADA PEMBELAJARAN SISTEM REPRODUKSI MANUSIA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA (SMP))
Download (11MB) | Preview

Abstract

SMP Kartika III-1 Semarang dalam pembelajaran biologi sudah memanfaatkan ICT (Information and Communication Technology) seperti powerpoint dan video. Namun guru belum dapat memaksimalkan sarana dan prasarana yang ada. Hasil observasi di sekolah dan toko buku, materi sistem reproduksi manusia yang berisi education games dalam bentuk Digital Games Based Learning (DGBL) belum tersedia. Oleh karena itu media DGBL perlu dikembangkan. Penelitian ini dirancang dengan desain penelitian Research and Development (R&D) dengan tahapan identifikasi potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi produk, uji coba produk, revisi desain, uji coba pemakaian, revisi produk, sampai dihasilkan produk final. Penelitian ini mengkaji proses pengembangan dan keefektifan media DGBL pada pembelajaran sistem reproduksi manusia di SMP. Efektivitas diukur dengan indikator siswa yang mencapai nilai mencapai 75% total siswa, siswa yang memiliki minat baik mencapai 75% total siswa, dan siswa yang memiliki aktivitas sangat tinggi mencapai 75% total siswa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan penilaian validator media DGBL termasuk kategori sangat layak. Selanjutnya pada uji coba skala kecil, siswa memberikan penilaian sangat layak dan layak. Pada uji coba pemakaian diketahui bahwa semua kriteria efektif dapat terpenuhi. Selain itu tanggapan siswa dan guru terhadap media DGBL menunjukan tanggapan yang sangat baik. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, dapat disimpulkan bahwa media DGBL efektif dan layak diterapkan pada pembelajaran sistem reproduksi manusia di SMP.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: hasil belajar, media Digital Games Based Learning (DGBL), sistem reproduksi manusia
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Q Science > QH Natural history > QH426 Genetics
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi, S1
Depositing User: Users 22794 not found.
Date Deposited: 07 Nov 2013 17:08
Last Modified: 07 Nov 2013 17:08
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/18844

Actions (login required)

View Item View Item