PERILAKU BERISIKO PENYEBAB HUMAN IMMUNODEFICIENCY VIRUS (HIV) POSITIF (Studi Kasus di Rumah Damai Kelurahan Cepoko Kecamatan Gunungpati Kota Semarang)
IKA YULI KUMALASARI, 6450408073 (2013) PERILAKU BERISIKO PENYEBAB HUMAN IMMUNODEFICIENCY VIRUS (HIV) POSITIF (Studi Kasus di Rumah Damai Kelurahan Cepoko Kecamatan Gunungpati Kota Semarang). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (PERILAKU BERISIKO PENYEBAB HUMAN IMMUNODEFICIENCY VIRUS (HIV) POSITIF (Studi Kasus di Rumah Damai Kelurahan Cepoko Kecamatan Gunungpati Kota Semarang))
Download (747kB) | Preview |
Abstract
Human immunodeficiency virus (HIV) adalah retrovirus yang mempunyai kemampuan menggunakan RNA-nya dan DNA pejamu untuk membentuk virus DNA dan dikenali selama periode inkubasi yang panjang. HIV menyebabkan kerusakan sistem imun dan menghancurkannya. Acquired Immunodeficiency Syndrome atau Acquired Immune Deficiency Syndrome (AIDS) adalah sekumpulan penyakit yang timbul karena turunnya kekebalan tubuh yang didapat. Tujuan dari pelaksanaan penelitian ini adalah untuk mengetahui perilaku berisiko penyebab Human Immunodeficiency Virus (HIV) positif (studi kasus di Rumah Damai). Jenis pendekatan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Narasumber dalam penelitian ini yaitu Ma, Ja, Bk, An. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara semi terstruktur. Berdasarkan penelitian yang dilakukan di Rumah Damai, narasumber tertular HIV dan akhirnya menderita HIV positif karena perilaku berisiko mereka yang menggunakan jarum suntik bergantian dengan temannya dan perilaku seksual mereka yaitu berganti-ganti pasangan seksual, dan penggunaaan jarum suntik secara bergantian dengan temannya dimana narasumber menggunakan sebelum dan sesudah digunakan oleh temannya. Saran yang peneliti rekomendasikan adalah meningkatkan pendampingan pada ODHA dan penasun sehingga mereka memiliki motivasi untuk hidup lebih baik, dan semakin bijaksana dalam menyikapi perselisihan di antara sesama penghuni/siswa di Rumah Damai.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Perilaku Berisiko, HIV positif. |
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Keolahragaan > Kesehatan Masyarakat, S1 |
Depositing User: | Users 22786 not found. |
Date Deposited: | 07 Nov 2013 17:27 |
Last Modified: | 07 Nov 2013 17:27 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/18775 |
Actions (login required)
View Item |