PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL STAD DENGAN COMPACT DISC PADA SISWA KELAS IV SDN JEPALO PATI


NURAINI DYAH AYU YULIANTI, 1402908182 (2013) PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL STAD DENGAN COMPACT DISC PADA SISWA KELAS IV SDN JEPALO PATI. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL STAD DENGAN COMPACT DISC PADA SISWA KELAS IV SDN JEPALO PATI]
Preview
PDF (PENINGKATAN KUALITAS PEMBELAJARAN IPS MELALUI MODEL STAD DENGAN COMPACT DISC PADA SISWA KELAS IV SDN JEPALO PATI)
Download (3MB) | Preview

Abstract

Pembelajaran IPS di SD bertujuan membekali siswa dengan pengetahuan, keterampilan sosial, membina perhatian kepedulian berguna untuk kehidupan sehari-hari. Sasaran yang ingin dicapai pembelajaran IPS SD meliputi aspek kognitif, afektif dan psikomotorik dengan harapan tercipta sumber daya manusia Indonesia bertanggung-jawab merealisasikan tujuan nasional. Hasil observasi awal dikelas IV SDN Jepalo ditemukan permasalahan yaitu pembelajaran berpusat pada guru, monoton, didominasi metode ceramah, sehingga siswa masih pasif, mendengarkan penjelasan guru. Dari data dokumentasi nilai siswa kelas IV pada mata pelajaran IPS belum optimal. Ketuntasan belajar hanya 17 % atau 3 siswa tuntas belajar, rata-rata nilai klasikal 55,61. Untuk meningkatkan kualitas pembelajaran IPS peneliti menerapkan model STAD. Rumusan masalah penelitian adalah Apakah model STAD dengan compact disc dapat meningkatkan keterampilan guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPS di kelas IV SDN Jepalo. Tujuan penelitian untuk meningkatkan keterampilan guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPS melalui model STADdengan compact disc di kelas IV SDN Jepalo Pati Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dua siklus, masing-masingdua pertemuan terdiri dari empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian adalah guru dan siswa kelas IV SDN Jepalo Pati. Teknik pengumpulan data menggunakan menggunakan tes dan non tes. Analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan guru pada siklus I memperoleh skor 25 dengan kriteria baik. Siklus II memperoleh skor rata-rata 33 dengan kriteria sangat baik. Aktivitas siswa pada siklus I memperoleh skor 22 dengn kriteria cukup sedangkan siklus II memperoleh skor rata-rata 30 dengan kriteria baik. Hasil belajar siswa pada siklus I memperoleh rata-rata klasikal 64 dengan ketuntasan klasikal 48% atau 9 siswa tuntas belajar sedangkan siklus II memperoleh rata-rata klasikal 80 dengan ketuntasan belajar 83 % atau 15 siswa tuntas belajar. Berdasarkan hasil penelitian maka dapat disimpulkan model STAD dengan compact disc dapat meningkatkan keterampilan guru, aktivitas siswa, dan hasil belajar siswa pada tema kegiatan. Saran yang dapat disampaikan guru hendaknya melaksanakan pembelajaran IPS menggunakan model inovatif salah satunya STAD

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: kualitas pembelajaran, model STAD
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Users 22801 not found.
Date Deposited: 30 Oct 2013 16:45
Last Modified: 30 Oct 2013 16:45
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/18288

Actions (login required)

View Item View Item