PERLINDUNGAN KONSUMEN TERHADAP PEMADAMAN LISTRIK DALAM RANGKA PEMELIHARAAN JARINGAN OLEH PT. PLN (PERSERO) RAYON KUDUS KOTA (Studi Pada Konsumen Tidak Terinformasi)


Septian Adi Chandra, 3450406012 (2013) PERLINDUNGAN KONSUMEN TERHADAP PEMADAMAN LISTRIK DALAM RANGKA PEMELIHARAAN JARINGAN OLEH PT. PLN (PERSERO) RAYON KUDUS KOTA (Studi Pada Konsumen Tidak Terinformasi). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PERLINDUNGAN KONSUMEN TERHADAP PEMADAMAN LISTRIK DALAM RANGKA PEMELIHARAAN JARINGAN OLEH PT. PLN (PERSERO) RAYON KUDUS KOTA (Studi Pada Konsumen Tidak Terinformasi)]
Preview
PDF (PERLINDUNGAN KONSUMEN TERHADAP PEMADAMAN LISTRIK DALAM RANGKA PEMELIHARAAN JARINGAN OLEH PT. PLN (PERSERO) RAYON KUDUS KOTA (Studi Pada Konsumen Tidak Terinformasi))
Download (5MB) | Preview

Abstract

Pemadaman listrik adalah sebuah keadaan ketiadaan penyediaan listrik di suatu wilayah. Pemadaman listrik yang diakibatkan pemeliharaan jaringan oleh PLN terhadap trafo, kabel dan alat penunjang lainnya merupakan pemadaman yang terencana. Setiap pekerjaan yang direncanakan pastinya telah mempersiapkan hal-hal yang berkaitan dengan proseduralnya. Prosedur perencanaan pemadaman diatur di dalam Surat Operasional Prosedur Perencanaan Pemadaman PLN Distribusi Jawa Tengah dan D.I, Yogyakarta. Pemberitahuan kepada pelanggan merupakan salah satu bagian dari prosedur. Namun, kenyataannya informasi tentang pemadaman tidak tersampaikan kepada pelanggan. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu 1)Apakah pelaksanaan perencanaan pemadaman listrik dengan tujuan pemeliharaan jaringan sesuai dengan standar operasional yang berlaku, 2)Bagaimana perlindungan hukum terhadap hak-hak konsumen listrik dalam pemadaman yang disebabkan pemeliharaan jaringan. Penelitian menggunakan metode pendekatan yuridis sosiologis, sumber data penelitian diperoleh melalui data primer dan data sekunder dengan alat dan teknik pengumpulan data melalui wawancara dan dokumen. Berdasarkan hasil penelitian diketahui 1)Dalam pelaksanaan prosedur perencanaan pemadaman listrik secara administratif telah sesuai dengan standar operasional prosedur yang berlaku, namun seringnya pengumuman kepada pelanggan tidak terlaksana. PLN masih menggunakan metode konvensional dalam penyampaian informasi. Dan tidak ada standar operasional prosedur yang mengatur pemberitahuan tersebut. 2)Sebagian besar konsumen tidak mengerti tentang haknya sebagai konsumen. Tipe konsumen seperti ini menerima segala hal yang terjadi kepada mereka. Negara harusnya memberi perlindungan dengan cara penginformasian yang lebih jelas. PLN sebagai badan usaha milik negara hendaknya memberikan informasi yang jelas terhadap pekerjaan-pekerjaan yang dilakukan PLN termasuk perencanaan pemadaman. Saran dalam penelitian ini adalah: 1) a.) Penggunaan metode modern dan fasilitas-fasilitas milik PLN sebagai celah penunjang untuk menyampaikan informasi sehingga dapat membantu terlaksananya prosedur b.) PT PLN (Persero) Rayon Kudus Kota hendaknya membuat standar operasional yang mengatur pemberitahuan kepada pelanggan 2) a.)Harus ada controlling dari pihak PLN untuk mengawasi sejauh mana pemberitahuan tersampaikan sehingga tidak terkesan lepas tangan saja dan b.) adanya sosialisasi kepada masyarakat dari pihak PLN terkait hak dan kewajiban konsumen listrik.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pemadaman Listrik, Perlindungan Konsumen,
Subjects: T Technology > TK Electrical and Electronic Engineering
Fakultas: Fakultas Hukum > Ilmu Hukum, S1
Depositing User: Users 22790 not found.
Date Deposited: 31 Oct 2013 17:19
Last Modified: 31 Oct 2013 17:19
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/18135

Actions (login required)

View Item View Item