HUBUNGAN LOCUS OF CONTROL DENGAN MOTIVASI KONSELOR DALAM MEMBERIKAN LAYANAN KONSELING PERORANGAN DI SMP NEGERI SE-KABUPATEN BREBES TAHUN PELAJARAN 2012/2013


Carti, 1301408001 (2013) HUBUNGAN LOCUS OF CONTROL DENGAN MOTIVASI KONSELOR DALAM MEMBERIKAN LAYANAN KONSELING PERORANGAN DI SMP NEGERI SE-KABUPATEN BREBES TAHUN PELAJARAN 2012/2013. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of HUBUNGAN LOCUS OF CONTROL DENGAN MOTIVASI KONSELOR DALAM MEMBERIKAN LAYANAN KONSELING PERORANGAN DI SMP NEGERI SE-KABUPATEN BREBES TAHUN PELAJARAN 2012/2013]
Preview
PDF (HUBUNGAN LOCUS OF CONTROL DENGAN MOTIVASI KONSELOR DALAM MEMBERIKAN LAYANAN KONSELING PERORANGAN DI SMP NEGERI SE-KABUPATEN BREBES TAHUN PELAJARAN 2012/2013) - Published Version
Download (872kB) | Preview

Abstract

Dalam dunia kerja orang yang dibutuhkan oleh organisasi adalah orang yang mau bekerja dengan motivasi kerja yang tinggi. Sama halnya dengan konselor, sebagai salah satu profesi, konselor pun dituntut untuk memiliki motivasi kerja yang tinggi. Tak terkecuali dalam melaksanakan layanan konseling perorangan yang merupakan salah satu layanan dalam bimbingan dan konseling. Terdapat dua faktor yang mempengaruhi motivasi kerja seseorang, yakni faktor eksternal dan faktor internal. Namun dibandingkan dengan faktor eksternal, faktor internal lah yang memiliki pengaruh paling besar. Salah satu faktor internal yang mempengaruhinya yakni adanya kebutuhan dan harapan. Dengan adanya tujuan dan harapanlah manusia memiliki pandangan mengenai sejauhmana kemampuannya dalam menjalankan tanggungjawabnya. Persepsi manusia mengenai tanggungjawabnya dalam menentukan nasib hidupnya itulah yang disebut dengan locus of control atau pusat kendali. Sehubungan dengan hal tersebut, maka perlu dikaji lebih lanjut mengenai hubungan locus of control dengan motivasi konselor dalam memberikan layanan konseling perorangan. Permasalahan yang dikaji dalam penelitian ini adalah bagaimana hubungan locus of control dengan motivasi konselor dalam memberikan layanan konseling perorangan. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab rumusan masalah tersebut di atas. Penelitian ini termasuk dalam penelitian kuantitatitf korelasional dengan populasi seluruh konselor di SMP Negeri se-Kabupaten Brebes. Teknik sampling yang digunakan yakni cluster proportionate random sampling dengan sampel sebesar 52 konselor. Metode pengumpulan datanya menggunakan skala psikologi berupa skala locus of control dengan 50 item pernyataan dan skala motivasi konselor dalam memberikan layanan konseling perorangan dengan 82 item pernyataan. Instrument tersebut sudah diujicobakan untuk digunakan dalam penelitian. Adapun analisis data yang digunakan yakni pearson product moment dan deskriptif persentase. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara locus of control dengan motivasi konselor dalam memberikan layanan konseling perorangan, dengan nilai rhitung = 0,482 > rtabel = 0,266 itu artinya semakin tinggi locus of control konselor semakin tinggi pula motivasi konselor dalam memberikan layanan konseling perorangan. Simpulan dari penelitian ini yakni terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara locus of control dengan motivasi konselor dalam memberikan layanan konseling perorangan. Oleh karena itu, diharapkan bagi konselor untuk tetap meningkatkan locus of controlnya dengan cara menghargai segala upaya dan usaha yang sudah dilakukannya dalam menjalankan konseling. Karena dengan begitu motivasi konselor dalam memberikan layanan konseling perorangan tetap tinggi.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Locus of Control, Motivasi Konselor dalam Memberikan Layanan Konseling Perorangan
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling (S1)
Depositing User: Users 22801 not found.
Date Deposited: 22 May 2014 11:20
Last Modified: 22 May 2014 11:21
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/17843

Actions (login required)

View Item View Item