SINTESIS FOTOKATALIS M/TiO2 DAN APLIKASINYA UNTUK DEKOMPOSISI AIR


Satrio Bekti Uji Prambasto, 4350408010 (2013) SINTESIS FOTOKATALIS M/TiO2 DAN APLIKASINYA UNTUK DEKOMPOSISI AIR. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of SINTESIS FOTOKATALIS M/TiO2 DAN APLIKASINYA UNTUK DEKOMPOSISI AIR]
Preview
PDF (SINTESIS FOTOKATALIS M/TiO2 DAN APLIKASINYA UNTUK DEKOMPOSISI AIR)
Download (2MB) | Preview

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang sintesis fotokatalis titanium (IV) oksida termodifikasi Zn dan Ni untuk (i) mengetahui pengaruh dopan Zn dan Ni terhadap band gap TiO2, (ii) mengetahui pengaruh dopan Zn dan Ni terhadap kristalinitas TiO2, serta (iii) mengetahui pengaruh Zn dan Ni terhadap aktifitas fotokatalis TiO2 untuk dekomposisi air. Sintesis M/TiO2 dilakukan melalui metode sol-gel kemudian diaplikasikan sebagai fotokatalis untuk dekomposisi air. Hasil sintesis dikarakterisasi dengan DR-UV untuk mengetahui band gap M/TiO2, XRD untuk mengetahui struktur dan ukuran kristal, dan foto mikron CCD untuk mengetahui permukaan fotokatalis M/TiO2. Hasil uji aktifitas fotokatalis menunjukkan Ni(1%)/TiO2, Zn(2%)/TiO2, dan Zn(2%)-Ni(1%)/TiO2 menghasilkan volume gas 3 kali, 11 kali, dan 28 kali dibandingkan TiO2. Hasil karakterisasi menunjukkan bahwa fotokatalis Zn(2%)-Ni(1%)/TiO2 memiliki ukuran partikel 18,8 nm dengan band gap optimum 2,93 eV serta memiliki aktifitas fotokatalitik tertinggi. Hasil kartakterisasi dan kinerja fotokatalis menunjukkan, dopan Zn dan Ni mampu menurunkan band gap TiO2, meningkatkan kristalinitas, serta meningkatkan aktifitas fotokatalitik dari TiO2.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Dekomposisi Air; Dopan; Fotokatalis; Ni; TiO2; Zn
Subjects: Q Science > QD Chemistry
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia, S1
Depositing User: Users 22794 not found.
Date Deposited: 22 May 2014 11:22
Last Modified: 22 May 2014 11:22
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/17836

Actions (login required)

View Item View Item