MENINGKATKAN PENERIMAAN DIRI (SELF ACCEPTANCE) SISWA KELAS VIII MELALUI KONSELING REALITA DI SMP NEGERI 1 BANTARBOLANG KABUPATEN PEMALANG TAHUN AJARAN 2012/2013


Akbar Heriyadi, 1301406027 (2013) MENINGKATKAN PENERIMAAN DIRI (SELF ACCEPTANCE) SISWA KELAS VIII MELALUI KONSELING REALITA DI SMP NEGERI 1 BANTARBOLANG KABUPATEN PEMALANG TAHUN AJARAN 2012/2013. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of MENINGKATKAN PENERIMAAN DIRI (SELF ACCEPTANCE) SISWA KELAS VIII MELALUI KONSELING REALITA DI SMP NEGERI 1 BANTARBOLANG KABUPATEN PEMALANG TAHUN AJARAN 2012/2013]
Preview
PDF (MENINGKATKAN PENERIMAAN DIRI (SELF ACCEPTANCE) SISWA KELAS VIII MELALUI KONSELING REALITA DI SMP NEGERI 1 BANTARBOLANG KABUPATEN PEMALANG TAHUN AJARAN 2012/2013)
Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan berdasarkan fenomena siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Bantarbolang bahwa terdapat siswa yang memiliki kemampuan self acceptance rendah. Fenomena ini ditunjukan dengan beberapa sikap seperti suka menyendiri, kurang percaya diri atau minder, tidak bisa menerima kritik dan tidak memiliki keyakinan untuk mampu menjalani kehidupan. Melalui pemberian konseling individu realita diharapkan kemampuan self acceptance rendah pada siswa kelas VIII dapat diubah. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah self acceptance siswa kelas VIII dapat diubah melalui konseling individu realita. Penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian eksperimen dengan desain penelitian one group pre-test and post-test design. Subyek penelitian ini adalah 6 siswa kelas VIII SMP Negeri Bantarbolang yang memiliki self acceptance rendah dan memenuhi beberapa kriteria dalam subyek penelitian. Pemilihan subyek penelitian berdasarkan hasil wawancara terhadap guru pembimbing serta siswa. Sebelum dan setelah pemberian treatment. Analisis data menggunakan teknik analisis data deskriptif persentase dan uji wilcoxon. Hasil penelitian menunjukan bahwa self acceptance siswa sebelum mendapatkan konseling individu realita termasuk dalam kriteria rendah dengan persentase 48%. Setelah mendapatkan konseling individu realita mengalami peningkatan menjadi 64% dengan kriteria sedang. Dengan demikian terjadi perubahan positif sebesar 16%. Hasil perhitungan uji wilcoxon sebelum dan setelah mendapatkan treatment, diperoleh Zhitung=2,20>Ztabel= 0 dengan taraf signifikansi 5% sehingga dinyatakan bahwa Ha diterima. Dengan kata lain bahwa konseling individu realita dapat mengubah self acceptance rendah pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Bantarbolang. Simpulan dari penelitian ini bahwa self acceptance dapat ditingkatkan melalui konseling realita pada siswa kelas VIII SMP Negeri 1 Bantarbolang. Saran yang diberikan untuk para guru pembimbing diharapkan dapat mendukung dan memfasilitasi siswa melalui kegiatan (pendampingan) yang menarik atau membuat forum untuk siswa dalam meningkatkan penerimaan diri.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: self acceptance, konseling individu realita
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling, S1
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling (S1)
Depositing User: Users 22789 not found.
Date Deposited: 07 Oct 2013 09:55
Last Modified: 07 Oct 2013 09:55
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/17348

Actions (login required)

View Item View Item