KONTRIBUSI KOMPETENSI PAEDAGOGIK TERHADAP KINERJA GURU MENGAJAR IPA DI SMA KABUPATEN BREBES


HAROE SRI SADONO, 1103505075 (2007) KONTRIBUSI KOMPETENSI PAEDAGOGIK TERHADAP KINERJA GURU MENGAJAR IPA DI SMA KABUPATEN BREBES. Masters thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of KONTRIBUSI KOMPETENSI PAEDAGOGIK   TERHADAP KINERJA GURU MENGAJAR IPA DI SMA KABUPATEN BREBES]
Preview
PDF (KONTRIBUSI KOMPETENSI PAEDAGOGIK TERHADAP KINERJA GURU MENGAJAR IPA DI SMA KABUPATEN BREBES) - Published Version
Download (829kB) | Preview

Abstract

Paradigma baru sekarang yang berkembang dalam dunia pendidikan dan menjadi faktor yang sangat menentukan adalah kinerja guru. Penilaian terhadap kinerja guru berupa terpenuhinya persyaratan bahwa untuk menjadi guru diperlukan 4 kompetensi yang akan menjadi dasar penilaian kinerja guru. Salah satu kompetensi adalah kompetensi paedagogik. Penelitian ini beertujuan untuk mengetahui kontribusi kompetensi paedagogik dengan subkompetensi pemahaman terhadap peserta didik, pelaksanaan proses belajar mengajar, dan sikap guru terhadap peserta didik terhadap kinerja guru mengajar IPA di SMA Kabupaten Brebes. Populasi adalah Guru IPA SMA Kabupaten Brebes sebanyak 179 dengan jumlah sampel sebanyak 63 responden, 35 % lebih dari populasi. Data yang ada kemudian dianalisis secara kuantitatif dengan program SPSS versi 15 , yang meliputi analisis deskripsi, korelasi dan regresi sederhana serta regresi berganda. Pemahaman guru terhadap peserta didik adalah baik mencapai prosentase 44,4%, Pelaksanaan Proses Belajar mengajar katagori baik dengan prosentase 50,8%, Sikap guru terhadap Peserta didik mencapai katagori sangat baik dengan prosentase 44,4%, dan kinerja guru mengajar IPA tinggi dengan prosentase 44,4%. Melalui analisis regresi sederhana diketahui : (1) dengan koefisien korelasi partial 0,306, ada kontribusi yang signifikan pemahaman guru terhadap peserta didik terhadap kinerja guru mengajar IPA, atau 9,36 % (2) dengan koefisien korelasi parsial sebesar 0,397 atau 15,96 %, ada kontribusi yang signifikan pelaksanaan PBM terhadap kinerja guru mengajar IPA, (3) dengan koefisien korelasi parsial 0,404 atau 16,32 %, ada kontribusi yang signifikan sikap guru terhadap peserta didik terhadap kinerja guru mengajar IPA. Hasil analisis regresi berganda menunjukkan ada kontribusi yang signifikan secara bersama pemahaman terhadap peserta didik, pelaksanaan PBM, dan sikap terhadap kinerja guru mengajar IPA dengan koefisien determinasi sebesar 56,5%. Nilai F regresi 25,518 dan sig. 0,000, dimana persamaan regresinya Ŷ = 23,087 + 0,192 X1 + 0,219 X2 + 0,435 X3 Guru disarankan untuk selalu memiliki pemahaman terhadap peserta didik yang baik, melaksanakan proses belajar mengajar yang baik, memiliki sikap terhadap peserta didik yang baik, agar kinerja yang diharapkan oleh seluruh sistem dapat tetap tinggi.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: Kompetensi Paedagogik, Pemahaman Peserta Didik, Pelaksanaan Proses Belajar Mengajar, Sikap Guru, Kinerja Guru
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Fakultas: Pasca Sarjana > Manajemen Pendidikan, S2
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 29 May 2013 02:27
Last Modified: 29 May 2013 02:27
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/16905

Actions (login required)

View Item View Item