PENGARUH CAPAIAN PROGRAM SUBSIDI SEKOLAH (SCHOOL GRANT) DAN REALISASI RENCANA PENGEMBANGAN SEKOLAH TERHADAP PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN SMP SE-KABUPATEN KENDAL
Rr.INTAN NOOR CAHYANTI, 1103504024 (2008) PENGARUH CAPAIAN PROGRAM SUBSIDI SEKOLAH (SCHOOL GRANT) DAN REALISASI RENCANA PENGEMBANGAN SEKOLAH TERHADAP PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN SMP SE-KABUPATEN KENDAL. Masters thesis, Universitas Negeri Semarang.
Preview |
PDF (PENGARUH CAPAIAN PROGRAM SUBSIDI SEKOLAH (SCHOOL GRANT) DAN REALISASI RENCANA PENGEMBANGAN SEKOLAH TERHADAP PENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN SMP SE-KABUPATEN KENDAL)
- Published Version
Download (366kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Program Subsidi Sekolah dan Rencana Pengembangan Sekolah Terhadap Peningkatan Mutu Pendidikan SMP SMP Se-Kabupaten Kendal. Populasi penelitian ini adalah semua warga sekolah yang tersebar di 33 SMP Se-Kabupaten Kendal. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Berdasarkan kriteria sampel yang telah ditetapkan maka diperoleh sampel sebanyak 104 responden. Data dikumpulkan melalui angket yang diberikan kepada warga sekolah, analisis menggunakan regresi sederhana dan regresi ganda. Berdasarkan analisis deskriptif mengenai program subsidi sekolah dapat dinyatakan bahwa skor terbanyak pada kategori baik sebanyak 97%, rencana pengembangan sekolah dapat dinyatakan bahwa skor terbanyak pada kategori baik sebanyak 96,1%, sedangkan pada mutu pendidikan dapat dinyatakan baik sebanyak 96,1%. Hasil analisis regresi sederhana menunjukkan bahwa (1) program subsidi sekolah secara positif dan signifikan mempengaruhi mutu pendidikan SMP Se-Kabupaten Kendal dengan koefisien sebesar 0,949, (2) rencana pengembangan sekolah secara positif dan signifikan mempengaruhi mutu pendidikan SMP Se-Kabupaten Kendal dengan koefisien rencana pengembangan sebesar 0,843, (3) hasil analisis regresi ganda program subsidi sekolah dan rencana pengembangan sekolah secara positif dan signifikan mempengaruhi mutu pendidikan SMP Se-Kabupaten Kendal dengan koefisien 0,315 dan 0,584. Berdasarkan kesimpulan tersebut disarankan (1) untuk Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kendal, agar memperhatikan keterkaitan antara capaian program subsidi sekolah (school grant) dan realisasi rencana pengembangan sekolah terhadap mutu pendidikan, melakukan penataan dan pengembangan yang strategis guna meningkatkan mutu manajemen pendidikan dan prestasi melalui pemberian program subsidi sekolah (school grant) dan penyusunan rencana pengembangan sekolah, (2) untuk Kepala Sekolah diharapkan mampu bersama para guru yang menjadi anak buahnya membuat rencana pengembangan sekolah yang baik dan merealisasikannya sehingga mampu meningkatkan mutu sekolah yang terwujud dengan peningkatan prestasi anak didiknya, (3) untuk Guru, meningkatkan profesionalisme guru dalam mengajar dengan melaksanakan kompetensi guru.
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Program Subsidi Sekolah, Rencana Pengembangan Sekolah, Mutu Pendidikan |
Subjects: | L Education > L Education (General) L Education > LB Theory and practice of education |
Fakultas: | Pasca Sarjana > Manajemen Pendidikan, S2 |
Depositing User: | Users 7 not found. |
Date Deposited: | 28 May 2013 08:16 |
Last Modified: | 28 May 2013 08:16 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/16892 |
Actions (login required)
View Item |