Efektivitas Cerita Bergambar terhadap Pemahaman Peran Gender Anak di Taman Kanak-kanak
Novita Indarni , 1601408023 (2012) Efektivitas Cerita Bergambar terhadap Pemahaman Peran Gender Anak di Taman Kanak-kanak. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Microsoft Word (Efektivitas Cerita Bergambar terhadap Pemahaman Peran Gender Anak di Taman Kanak-kanak)
- Published Version
Download (25kB) |
Abstract
Pemahaman peran gender marupakan proses untuk mengerti benar dari makna peran gender, membandingkan, dan membedakan perilaku yang dipelajari dari masyarakat berupa tugas-tugas yang pantas diterima baik laki-laki atau perempuan. Hurlock menyatakan bahwa Orang tua secara umum mengajarkan peran gender tradisional yaitu mengajarkan satu peran untuk laki-laki dan peran yang lain dilakukan oleh perempuan. Sekolah dan lingkungan luar mengajarkan bahwa ada peran gender lain yang dapat dilakukan oleh kedua jenis kelamin yang disebut dengan peran gender setingkat. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui cerita bergambar efektif atau tidak untuk menamankan pemahaman peran gender pada anak di Taman Kanak-kanak. Penelitian ini jenis penelitian eksperimen pretest-posttest control group design. Pengambilan sampel menggunakan teknik simple random sampling, terambil dua sampel yaitu TK Siti Sulaechah 04 Semarang sebagai kelompok eksperimen dan TK Siti Sulaechah 01 Semarang sebagai kelompok kontrol. Uji t Paired antara pretest dan posttest kelompok eksperimen menghasilkan nilai significant (2-tailed) < 0,05 yaitu 0,000 yang berarti terdapat perbedaan yang signifikan antara kelompok kontrol dan eksperimen. Hasil perhitungan uji t Paired antara pretest dan posttest kelompok kontrol menghasilkan nilai Significant (2 tailed) > 0,05 yaitu 0,058 yang berarti tidak terdapat perbedaan yang signifikan. Hasil uji t Paired posttest kelompok eksperimen dan kontrol adalah ada perbedaan yang signifikan karena memiliki nilai Significant (2-tailed) < 0,05 yaitu 0,01 yang berarti terdapat perbedaan yang signifikan. Ada perbedaan pemahaman peran gender anak pada kelompok eksperimen sebelum dan sesudah diberikan cerita bergambar dan terlihat perbedaan pemahaman peran gender pada kelompok kontrol dan eksperimen setelah diberikan perlakuan. Maka cerita bergambar efektif digunakan untuk menanamkan pemahaman peran gender pada anak di Taman Kanak-kanak. Sekolah sebagai sarana pendidikan harus memberikan cerita atau literatur lain yang tidak bias gender dan menanamkan peran gender yang lebih luas dan tidak kaku dengan berkelanjutan agar pemahaman peran gender anak menjanji lebih meningkat dan konsisten.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | cerita bergambar, pemahaman peran gender, anak TK |
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru PAUD (S1) |
Depositing User: | Hapsoro Adi Perpus |
Date Deposited: | 01 Nov 2012 02:13 |
Last Modified: | 01 Nov 2012 02:13 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/16163 |
Actions (login required)
View Item |