Korelasi Kekuatan Otot Lengan, Otot Tungkai, dan Fleksibilitas Pergelangan Tangan terhadap Jauhnya Lemparan Atas dalam Permainan Softball pada UKM Softball Putra UNNES Tahun 2012


Ajeng Miranti , 6301407016 (2012) Korelasi Kekuatan Otot Lengan, Otot Tungkai, dan Fleksibilitas Pergelangan Tangan terhadap Jauhnya Lemparan Atas dalam Permainan Softball pada UKM Softball Putra UNNES Tahun 2012. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Korelasi Kekuatan Otot Lengan, Otot Tungkai, dan Fleksibilitas Pergelangan Tangan terhadap Jauhnya Lemparan Atas dalam Permainan Softball pada UKM Softball Putra UNNES Tahun 2012] Microsoft Word (Korelasi Kekuatan Otot Lengan, Otot Tungkai, dan Fleksibilitas Pergelangan Tangan terhadap Jauhnya Lemparan Atas dalam Permainan Softball pada UKM Softball Putra UNNES Tahun 2012) - Published Version
Download (152kB)

Abstract

Berdasarkan hasil pengamatan di lapangan, kemampuan melempar peserta UKM Softball UNNES belum sepenuhnya baik. Beberapa peserta belum dapat melakukan lemparan atas tepat sasaran dan beberapa hasil lemparan peserta tidak sampai ke cather sehingga lemparan menjadi error. Karakteristik permainan softball memerlukan kecepatan dalam berlari, kecepatan dalam memukul, ketepatan dalam melempar dan memukul bola, dan kelincahan dalam menangkap dan menguasai bola. Dengan demikian diperlukan kontribusi yang baik antara tungkai, tubuh, lengan lempar, otot-otot abdomen (perut), shoulder (bahu), elbow (siku), dan wrist (pergelangan tangan). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) hubungan antara kekuatan otot lengan terhadap jauhnya lemparan atas, (2) hubungan antara kekuatan otot tungkai terhadap jauhnya lemparan atas, (3) hubungan antara fleksibilitas pergelangan tangan terhadap jauhnya lemparan atas, (4) hubungan antara kekuatan otot lengan, otot tungkai, dan fleksibilitas pergelangan tangan terhadap jauhnya lemparan atas. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta UKM Softball UNNES tahun 2012 sebanyak 20 peserta. Penelitian yang dilakukan menggunakan metode kuantitatif survei tes yaitu dengan melakukan pengukuran kekuatan otot lengan, otot tungkai, fleksibilitas pergelangan tangan dan melakukan tes lemparan dengan teknik lemparan atas. Pada pengujian hipotesis 1, diperoleh nilai r sebesar 0,661 dan nilai sebesar 9,213, yang berarti terdapat hubungan antara kekuatan otot lengan terhadap jauhnya lemparan atas. Pada pengujian hipotesis 2, diperoleh nilai r sebesar 0,563 dan nilai sebesar 9,213, yang berarti terdapat hubungan antara kekuatan otot tungkai terhadap jauhnya lemparan atas. Pada pengujian hipotesis 3, diperoleh nilai r sebesar 0,532 dan nilai sebesar 9,213, yang berarti terdapat hubungan antara fleksibilitas pergelangan tangan terhadap jauhnya lemparan atas. Dan pada pengujian hipotesis 4, diperoleh nilai R sebesar 0,750 dan nilai sebesar 6,838, yang berarti terdapat hubungan antara kekuatan otot lengan, otot tungkai, dan fleksibilitas pergelangan tangan terhadap jauhnya lemparan atas. Saran yang diberikan adalah hendaknya dilakukan program basis latihan kekuatan secara terprogram meliputi kekuatan otot lengan, kekuatan otot tungkai, dan fleksibilitas pergelangan tangan agar mendapatkan hasil lemparan atas yang keras, cepat dan akurat.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: kekuatan, otot lengan, otot tungkai, fleksibilitaspergelangan tangan, lemparan atas
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB2300 Higher Education
O Sport > Education, Training, Research
O Sport > Physical fitness
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Kepelatihan Olahraga, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 21 Oct 2012 21:42
Last Modified: 21 Oct 2012 21:42
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/16049

Actions (login required)

View Item View Item