Pengaruh Persepsi Siswa Mengenai Kepemimpinan dan Kemampuan Berkomunikasi Guru Terhadap Motivasi Belajar Mata Pelajaran Akuntansi Pada Siswa Kelas XI Ilmu Sosial SMAN 1 Tayu Kabupaten Pati Tahun Pelajaran 2011/2012


Eni Yumiati, ., 7101407025 (2012) Pengaruh Persepsi Siswa Mengenai Kepemimpinan dan Kemampuan Berkomunikasi Guru Terhadap Motivasi Belajar Mata Pelajaran Akuntansi Pada Siswa Kelas XI Ilmu Sosial SMAN 1 Tayu Kabupaten Pati Tahun Pelajaran 2011/2012. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Pengaruh Persepsi Siswa Mengenai Kepemimpinan dan Kemampuan Berkomunikasi Guru Terhadap Motivasi Belajar Mata Pelajaran Akuntansi Pada Siswa Kelas XI Ilmu Sosial SMAN 1 Tayu Kabupaten Pati Tahun Pelajaran 2011/2012] Microsoft Word (Pengaruh Persepsi Siswa Mengenai Kepemimpinan dan Kemampuan Berkomunikasi Guru Terhadap Motivasi Belajar Mata Pelajaran Akuntansi Pada Siswa Kelas XI Ilmu Sosial SMAN 1 Tayu Kabupaten Pati Tahun Pelajaran 2011/2012) - Published Version
Download (12kB)

Abstract

Motivasi belajar mendorong siswa giat belajar. Motivasi belajar memiliki peranan yang khas dalam hal penumbuhan gairah, merasa senang dan semangat untuk belajar. Motivasi mampu membangkitkan semangat siswa untuk belajar, sehingga tugas guru adalah mendorong siswa agar pada dirinya tumbuh suatu motivasi. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh persepsi siswa mengenai kepemimpinan dan kemampuan berkomunikasi guru terhadap motivasi belajar, baik secara simultan maupun secara parsial. Populasi dalam penelitian ini seluruh siswa kelas XI IS SMA N 1 Tayu sebanyak 153 siswa. Sampel yang di pakai sejumlah 61 siswa dengan menggunakan teknik Proporsional Random Sampling. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara kuesioner. Alat analisis data yang digunakan yaitu deskriptif dan regresi berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa, persepsi siswa mengenai kepemimpinan dan kemampuan berkomunikasi guru berpengaruh positif terhadap motivasi belajar; persepsi siswa mengenai kepemimpinan guru berpengaruh positif terhadap motivasi belajar; serta persepsi siswa mengenai kemampuan berkomunikasi guru juga berpengaruh positif terhadap motivasi belajar. Berdasarkan hasil penelitian dapat diambil kesimpulan bahwa persepsi siswa mengenai kepemimpinan dan kemampuan berkomunikasi guru yang positif, dapat meningkatkan motivasi belajar siswa. Sehingga disarankan sebaiknya guru menjalin kerjasama yang baik dengan siswanya agar persepsi siswa terhadap guru bersifat positif sehingga tujuan pembelajaran dapat tercapai dan hendaknya siswa memiliki persepsi yang positif terhadap kepemimpinan dan kemampuan berkomunikasi guru sehingga motivasi belajar meningkat.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Motivasi Belajar, Kepemimpinan Guru, Kemampuan Berkomunikasi Guru.
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 12 Sep 2012 03:51
Last Modified: 12 Sep 2012 03:51
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/15315

Actions (login required)

View Item View Item