Penggunaan Buku Saku Praktikum Kimia untuk Meningkatkan Kerja Ilmiah dan Keterampilan Generik Siswa SMA Materi Pokok Larutan Asam Basa.


Rudiyanto, 4301408082 (2012) Penggunaan Buku Saku Praktikum Kimia untuk Meningkatkan Kerja Ilmiah dan Keterampilan Generik Siswa SMA Materi Pokok Larutan Asam Basa. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Penggunaan Buku Saku Praktikum Kimia untuk Meningkatkan Kerja Ilmiah dan Keterampilan Generik Siswa SMA Materi Pokok Larutan Asam Basa. ] Microsoft Word (Penggunaan Buku Saku Praktikum Kimia untuk Meningkatkan Kerja Ilmiah dan Keterampilan Generik Siswa SMA Materi Pokok Larutan Asam Basa. ) - Published Version
Download (13kB)

Abstract

Hasil studi pendahuluan yang dilakukan oleh peneliti di SMA N 1 Wonosari Klaten kelas XI IPA tahun ajaran 2010/2011, diperoleh data bahwa ketuntasan klasikal siswa pada materi larutan asam basa kurang dari 50% dan kemampuan praktikum siswa yang kurang baik. Penggunaan bahan ajar yang tepat dapat membantu memudahkan siswa dalam melakukan praktikum di laboratorium. Oleh sebab itu dalam materi asam basa diperlukan bahan ajar yang tepat untuk menunjang kegiatan praktikum. Kegiatan praktikum dapat mengembangkan kerja ilmiah dan keterampilan generik siswa. Pemilihan bahan ajar yang tepat dan mudah dipahami oleh siswa akan memudahkan siswa selama kegiatan praktikum berlangsung. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan bahan ajar Buku Saku Praktikum Kimia. Pengemasan Buku Saku Praktikum Kimia yang menarik, penuh warna dan gambar akan mendukung kegiatan praktikum yang dilaksanakan siswa dan memudahkan siswa dalam melakukan kegiatan praktikum. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh penggunaan Buku Saku Praktikum Kimia terhadap kerja ilmiah dan keterampilan generik dalam pokok bahasan larutan asam basa di SMA N 1 Wonosari. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA. Pengambilan sampel dilakukan secara acak menggunakan teknik cluster random sampling yaitu kelas XI IPA 4 sebagai kelas eksperimen dan XI IPA 3 sebagai kelas kontrol. Desain penelitian yang digunakan pre-test – post-test group design. Metode pengumpulan data menggunakan dokumentasi, tes, observasi dan angket. Berdasarkan hasil uji Normalized Gain (N gain) diperoleh hasil keterampilan generik inferensi logika kelompok eksperimen sebesar 51,29% dan kelompok kontrol sebesar 42,37%, hasil keterampilan generik pengamatan langsung pada kelompok eksperimen sebesar 84,73% pada praktikum I dan 87,68% pada praktikum II, sedangkan pada kelompok kontrol sebesar 74,97% pada praktikum I dan 80,32% pada praktikum II, dan hasil kerja ilmiah pada kelompok eksperimen sebesar 86,82 pada praktikum I dan 85,23 pada praktikum II, sedangkan kelompok kontrol sebesar 81,80 pada praktikum I dan 81,23 pada praktikum II. Berdasarkan hasil kesamaan rata-rata nilai akhir diperoleh t hitung sebesar 5,909 dan t tabel sebesar 1,658, sehingga dapat disimpulkan hasil yang didapat oleh kelompok eksperimen lebih baik daripada kelompok kontrol. Simpulan yang diperoleh menunjukan bahwa praktikum dengan menggunakan Buku Saku Praktikum Kimia yang berbasis kerja ilmiah dapat meningkatkan kerja ilmiah dan keterampilan generik siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: buku saku praktikum kimia, kerja ilmiah, keterampilan generik.
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education
Q Science > QD Chemistry
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Kimia, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 06 Sep 2012 02:42
Last Modified: 06 Sep 2012 02:42
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/15051

Actions (login required)

View Item View Item