Analisis Kinerja Keuangan pada KSU Mekar Sari Pati


Meryta Ernawati, 7212309011 (2012) Analisis Kinerja Keuangan pada KSU Mekar Sari Pati. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Analisis Kinerja Keuangan pada KSU Mekar Sari Pati] Microsoft Word (Analisis Kinerja Keuangan pada KSU Mekar Sari Pati) - Published Version
Download (31kB)

Abstract

Kinerja keuangan merupakan prestasi yang dicapai perusahaan dalam satu periode tertentu yang dapat diketahui dengan melakukan analisis rasio keuangan. Analisis tersebut dapat menunjukkan baik buruknya kondisi keuangan. Analisis rasio keuangan juga diterapkan oleh koperasi untuk mengetahui kinerja keuangan koperasi. Hasil dari perhitungan analisis rasio keuangan tersebut kemudian dibandingkan dengan standar yang telah ditetapkan. Standar yang ditetapkan tersebut dikeluarkan oleh Peraturan Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia Nomor 06/Per/M.KUKM/V/2006 tentang Pedoman Penilaian Koperasi. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui kinerja keuangan serta posisi keuangan KSU Mekar Sari Tahun 2009, 2010 dan 2011 ditinjau dari tingkat likuiditas, solvabilitas dan rentabilitas. Penelitian dilaksanakan di KSU Mekar Sari, Kecamatan Trangkil, Kabupaten Pati. Metode Pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi yaitu mengambil data dari objek penelitian berupa laporan keuangan neraca dan perhitungan sisa hasil usaha koperasi. Analisis yang dilakukan menggunakan analisis deskriptif kuantitatif prosentase yaitu menjelaskan data-data yang telah ada kemudian diolah dan menghasilkan hasil dalam bentuk prosentase. Analisis rasio yang digunakan dalam mengukur kinerja keuangan pada KSU Mekar Sari menggunakan analisis rasio likuiditas, solvabilitas dan rentabilitas. Hasil dari analisis rasio yang dilakukan menunjukkan keseluruhan rasio masih berada pada angka yang masih di bawah standar yang ditetapkan kecuali Return On Equity yang menyatakan bahwa koperasi sangat rentabel, dengan kata lain modal sendiri yang dimiliki koperasi mampu menghasilkan sisa hasil usaha yang maksimal. Kesimpulan yang diperoleh dari hasil dan pembahasan menunjukkan kinerja keuangan KSU Mekar Sari menurut standar yang telah ditetapkan dalam kondisi kurang baik. Melihat dari kondisi kinerja keuangan tersebut, maka koperasi perlu untuk lebih memperhatikan dan memperhitungkan aktiva lancarnya sebelum memberikan pinjaman kepada para nasabahnya agar aktiva yang dimiliki sebagian besar bukan merupakan piutang. Koperasi diharapkan dapat memperbaiki posisi keuangan antara piutang dengan kas yang harus seimbang.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Analisis Rasio, Laporan Keuangan, Kinerja Keuangan
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Akuntansi, D3
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 03 Sep 2012 01:46
Last Modified: 03 Sep 2012 01:46
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/14820

Actions (login required)

View Item View Item