Penerapan Model Pembelajaran Investigasi Kelompok Pada Materi Sistem Pernapasan


Nuning Tri Setiasih , 4401408029 (2012) Penerapan Model Pembelajaran Investigasi Kelompok Pada Materi Sistem Pernapasan. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Penerapan Model Pembelajaran Investigasi Kelompok Pada Materi Sistem Pernapasan] Microsoft Word (Penerapan Model Pembelajaran Investigasi Kelompok Pada Materi Sistem Pernapasan) - Published Version
Download (28kB)

Abstract

Di SMA Negeri 1 pemalang pembelajaran biologi diselenggarakan dengan menekankan penyajian biologi sebagai produk. Dari pembelajaran tersebut, siswa lebih banyak memperoleh keterampilan menghafal konsep-konsep biologi, dan kurang dapat membangun pengetahuanya sendiri, serta kompetensi metodologi mereka kurang berkembang. Oleh sebab itu diperlukan alternatif pembelajaran biologi yang dapat mengembangkan kompetensi metodologi siswa antara lain melalui model pembelajaran investigasi kelompok. Model pembelajaran investigasi kelompok melibatkan siswa dari awal sampai akhir proses pembelajaran, sehingga mereka diharapkan dapat menguasai kompetensi metodologi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah model pembelajaran investigasi kelompok siswa dapat mengembangan kompetensi metodologi siswa. Penelitian ini merupakan penelitian pre-experimental dengan pre-test and post-test group design telah dilaksanakan pada kelas XI IPA4 dan XI IPA5 SMA N 1 Pemalang. Data pre-test dan post-test dikumpulkan dengan teknik test, sedangkan data tentang kompetensi metodologi siswa dikumpulkan menggunakan lembar observasi. Data yang diperoleh dianalisis dengan uji t dan deskriptif presentase. Hasil penelitian menunjukan bahwa >75% siswa mencapai kompetensi metodologi sangat baik. Hasil uji t terhadap data pre-test dan post-test pada kelas XI IPA4 dan XI IPA5 menunjukan harga thitung berturut-turut 34,5 dan 38,0 sedangkan ttabel 1,68. Dari rata-rata hasil pre-tets dan post-test, kelas XI IPA4 mengalami peningkatan dari 51,92 menjadi 76,86 dan kelas XI IPA5 dari 53,63 menjadi 80,63. Peningkatan hasil belajar lebih tinggi pada kelas XI IPA5 sebesar 27 dibandingkan kelas XI IPA4 yaitu 24,94. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran investigasi kelompok dapat mengembangkan kompetensi metodologi siswa.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: investigasi kelompok, kompetensi metodologi, sistem pernapasan
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Q Science > QH Natural history > QH301 Biology
Fakultas: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Biologi, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 27 Aug 2012 01:20
Last Modified: 27 Aug 2012 01:20
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/14325

Actions (login required)

View Item View Item