Pemanfaatan Kulit Batang Jambu Biji (Psidium guajava) untuk Adsorpsi Pb(II) Dalam Air Sumur Gali Di Desa Ngawen Kecamatan Margorejo Pati
Tri Handayani, 4350406530 (2011) Pemanfaatan Kulit Batang Jambu Biji (Psidium guajava) untuk Adsorpsi Pb(II) Dalam Air Sumur Gali Di Desa Ngawen Kecamatan Margorejo Pati. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Microsoft Word (Pemanfaatan Kulit Batang Jambu Biji (Psidium guajava) untuk Adsorpsi Pb(II) Dalam Air Sumur Gali Di Desa Ngawen Kecamatan Margorejo Pati)
- Published Version
Download (28kB) |
Abstract
Pemanfaatan kulit batang jambu biji (Psidium guajava) untuk adsorben ion logam dalam perairan telah dilakukan. Kulit batang jambu biji mengandung tannin yang mudah berikatan dengan logam. Logam yang diadsorpsi oleh kulit batang jambu biji dalam penelitian ini adalah Pb(II) yang terdapat pada air sumur gali. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penurunan kadar Pb(II) dalam air sumur gali pada pH dan waktu kontak optimum. Penelitian adsorpsi ion logam Pb(II) menggunakan kulit batang jambu biji. Sebelum digunakan untuk mengadsorpsi kulit batang jambu biji dibuat serbuk dengan cara diblender. Serbuk yang didapat diayak ukuran 100 mesh. Karakterisasi serbuk kulit batang jambu biji menggunakan spektrofotometer infra merah. Proses adsorpsi dengan pembuatan kurva kalibrasi larutan standar Pb(II), penentuan waktu kontak optimum, pH optimum dan aplikasi serbuk kulit batang jambu biji terhadap sampel air sumur pada waktu kontak dan pH optimum. Pengambilan sampel air sumur gali dilakukan di tiga titik di Desa Ngawen Kecamatan Margorejo Kabupaten Pati. Hasil penelitian menunjukkan bahwa serbuk kulit batang jambu biji mengandung gugus –OH, -C-H, C=C aromatik, dan -COOH. Adsorpsi ion logam Pb(II) oleh serbuk kulit batang jambu biji pada kondisi pH optimum yaitu pH 7 dengan ion logam Pb yang terserap 97,25% dengan kondisi waktu optimum 80 menit. Serbuk kulit batang jambu biji mampu menghilangkan kadar Pb(II) dalam air sumur gali dengan daya adsorpsi sebesar 66,67% pada air sumur I, 71,42% pada air sumur II , dan 71,42% pada air sumur III.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | adsorpsi, Pb(II), sumur gali, Kulit Batang Jambu Biji (Psidium guajava) |
Subjects: | Q Science > QD Chemistry |
Fakultas: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia, S1 |
Depositing User: | Hapsoro Adi Perpus |
Date Deposited: | 26 Aug 2012 01:37 |
Last Modified: | 26 Aug 2012 01:37 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/14272 |
Actions (login required)
View Item |