Pelaksanaan Komunikasi Internal pada Bagian Tata Usaha Rumah Sakit Umum Daerah Dr. R. Goeteng Taroenadibrata Purbalingga


Masnuna Hayati, 7351308014 (2011) Pelaksanaan Komunikasi Internal pada Bagian Tata Usaha Rumah Sakit Umum Daerah Dr. R. Goeteng Taroenadibrata Purbalingga. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Pelaksanaan Komunikasi Internal pada Bagian Tata Usaha Rumah Sakit Umum Daerah Dr. R. Goeteng Taroenadibrata Purbalingga] Microsoft Word (Pelaksanaan Komunikasi Internal pada Bagian Tata Usaha Rumah Sakit Umum Daerah Dr. R. Goeteng Taroenadibrata Purbalingga) - Published Version
Download (33kB)

Abstract

Komunikasi mempunyai peran penting dalam kehidupan berorganisasi. Dengan adanya komunikasi yang baik dapat memperlancar kegiatan pekerjaan dan mencapai hasil yang maksimal sesuai tujuan yang diharapkan. Berdasarkan Latar belakang di atas, penulis mengutarakan beberapa permasalahan yang ada, yaitu: (1) Bagaimana pelaksanaan komunikasi internal pada Bagian Tata Usaha RSUD Dr. R. Goeteng Taroenadibrata Purbalingga?, (2) Hambatan-hambatan apa saja yang dialami karyawan pada Bagian Tata Usaha RSUD Dr. R. Goeteng Taroenadibrata Purbalingga?. Sedangkan tujuan yang ingin dicapai penulis dalam penelitian ini, diantaranya: (1) Untuk menjelaskan bagaimana pelaksanaan komunikasi internal pada Bagian Tata Usaha RSUD Dr. R. Goeteng Taroenadibrata Purbalingga, (2) Untuk mengidentifikasikan dan menjelaskan hambatan-hambatan yang dialami pegawai pada Bagian Tata Usaha RSUD Dr. R. Goeteng Taroenadibrata Purbalingga. Penelitian ini dilakukan di Bagian Tata Usaha pada RSUD Dr. R. Goeteng Taroenadibrata. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penulisan Tugas Akhir ini adalah metode Observasi, wawancara, dan dokumentasi. Sedangkan metode analisis data yang digunakan adalah metode analisis deskriptif. Hasil penelitian yang diperoleh, bahwa pelaksanaan komunikasi internal pada Bagian Tata Usaha yaitu melalui komunikasi formal dan informal. Adanya ambatan yaitu komunikasi vertikal dari atas ke bawah, dan adanya beberapa karyawan yang tidak mentaati peraturan yaitu menggunakan telepon kantor untuk kepentingan pribadi. Akibatnya dapat mengganggu kelancaran pekerjaan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan komunikasi internal berlangsung dengan baik walaupun masih mengalami kendala-kendala. Komunikasi dilakukan dengan baik terbukti semua jajaran maupun karyawan saling berkomunikasi baik untuk bekerjasama. Untuk itu, Bagian Tata Usaha RSUD Dr. R. Goeteng Taroenadibrata Purbalingga hendaknya mempertahankan komunikasi yang sudah baik dan juga mampu meminimalkan terjadinya hambatan-hambatan komunikasi yang dapat mengganggu kelancaran pekerjaan sehingga komunikasi pada instansi ini menjadi semakin baik.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Komunikasi Internal
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Manajemen Perkantoran, D3
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 12 Jul 2012 01:59
Last Modified: 12 Jul 2012 01:59
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/13410

Actions (login required)

View Item View Item