Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perkawinan Dibawah Ketentuan Usia Menurut UU No. 1 Tahun 1974 Di Desa Kertomulyo Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal.


Hendra Adidya.Prananta,, 3401407059 (2011) Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perkawinan Dibawah Ketentuan Usia Menurut UU No. 1 Tahun 1974 Di Desa Kertomulyo Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perkawinan Dibawah Ketentuan Usia Menurut UU No. 1 Tahun 1974 Di Desa Kertomulyo Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal.] Microsoft Word (Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perkawinan Dibawah Ketentuan Usia Menurut UU No. 1 Tahun 1974 Di Desa Kertomulyo Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal.) - Published Version
Download (15kB)

Abstract

Perkawinan merupakan kebutuhan setiap manusia untuk membentuk sebuah keluarga dan mendapatkan keturunan yang sah. Perkawinan sebagai cara mewujudkan suatu keluarga atau rumah tangga yang bahagia dan kekal berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa. Untuk melakukan sebuah perkawinan seseorang harus sudah matang secara ekonomis maupun sosial, tetapi jika perkawinan dilakukan dibawah ketentuan usia yang telah ditetapkan UU Perkawinan No. 1 Tahun 1974 yaitu kurang dari usia 19 tahun untuk laki-laki dan 16 tahun untuk perempuan ada kemungkinan belum mempunyai kesiapan mental yang matang dan juga belum siap dalam hal materi sehingga akan menimbulkan berbagai macam permasalahan dalam rumah tangga. Permasalahan dalam penelitian ini adalah (1) Faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya perkawinan dibawah ketentuan usia menurut UU No. 1 Tahun 1974 di Desa Kertomulyo Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal. (2) Bagaimankah dampak perkawinan dibawah ketentuan usia menurut UU No. 1 Tahun 1974 terhadap kesejahteraan keluarga di Desa Kertomulyo Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya perkawinan dibawah ketentuan usia menurut UU No. 1 Tahun 1974 di Desa Kertomulyo Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal. (2) Mendeskripsikan dampak perkawinan dibawah ketentuan usia menurut UU No. 1 Tahun 1974 terhadap kesejahteraan keluarga di Desa Kertomulyo Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal. Jenis Penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Lokasi penelitian di Desa Kertomulyo Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal. Fokus penelitiannya adalah (1) Faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya perkawinan dibawah ketentuan usia menurut UU No. 1 Tahun 1974. Faktor tersebut meliputi faktor ekonomi, faktor pendidikan, faktor pemahaman orang tua terhadap UU No. 1 Tahun 1974, faktor adat istiadat, dan otoritas (Surat Keterangan Kepala Desa dan Dispensasi). (2) Dampak perkawinan dibawah ketentuan usia menurut UU No.1 Tahun 1974 terhadap kesejahteraan keluarga, yang meliputi (a) Dampak ekonomis (keuangan), mencangkup dampak terhadap pendidikan anak, dan dampak terhadap kebutuhan hidup. (b) Keharmonisan keluarga, mencangkup dampak terhadap suami isteri, dan dampak terhadap anak. Informan dalam penelitian ini adalah pasangan suami-istri yang menikah dibawah ketentuan usia menurut UU No. 1 Tahun 1974, orang tua, tetangga dekat dan masyarakat. Data dikumpulkan melalui wawancara, dokumentasi, dan observasi. Untuk menjamin keabsahan data digunakan teknik triangulasi sumber kemudian dilakukan analisis data dengan model interaksi Miles. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi terjadinya perkawinan dibawah ketentuan usia menurut UU No. 1 Tahun 1974 di Desa Kertomulyo Kecamatan Brangsong Kabupaten Kendal adalah faktor ekonomi orang tua yaitu ekonomi yang kurang mampu sehingga orang tua menikahkan anaknya untuk meringankan beban yang mereka pikul, faktor kehendak orang tua yaitu pandangan orang tua apabila anaknya tidak segera dinikahkan akan menjadi perawan tua, faktor kemauan sendiri yaitu prihatin dengan kondisi ekonomi orang tuanya dan tidak ingin terjerumus ke dalam perbuatan maksiat atau perzinaan, faktor pendidikan yaitu orang tua maupun anak tidak mengetahui adanya UU No. 1 Tahun 1974 tentang perkawinan, faktor hamil di luar nikah yaitu telah melakukan hubungan biologis dengan kekasihnya sehingga terpaksa menikah dan otoritas/kewenangan kepala desa yang memberi kelonggaran kepada masyarakat yang ingin melakukan perkawinan dibawah ketentuan UU No. 1 Tahun 1974. Diantara beberapa faktor penyebab tersebut yang paling dominan adalah faktor ekonomi orang tua dan faktor hamil di luar nikah. Perkawinan dibawah ketentuan usia menurut UU No. 1 Tahun 1974 mempunyai dampak terhadap kesejahteraan keluarga yang meliputi dampak terhadap pendidikan anak, dampak terhadap kebutuhan hidup serta dampak terhadap keharmonisan keluarga yang meliputi dampak terhadap suami istri, dampak terhadap anak. Saran yang diajukan dalam penelitian ini sebagai berikut (1) Orang tua sebaiknya memberikan pengetahuan mengenai UU No. 1 Tahun 1974 tentang batas usia perkawinan dan jangan menikahkan anaknya jika umurnya belum dewasa karena mereka belum memiliki kesiapan fisik dan mental dalam berumah tangga. (2) Aparat desa dan petugas PPN harus melarang masyarakat yang akan melakukan perkawinan dibawah ketentuan usia menurut UU No. 1 Tahun 1974. Selain itu juga perlu kerjasama antara aparat desa dengan petugas Pembantu Pencatat Nikah (PPN) untuk memberikan penyuluhan kepada masyarakat mengenai bahaya perkawinan dibawah umur. (3) Masyarakat harus memperdalam pengetahuan keagamaan yang dilakukan melalui kegiatan pengajian-pengajian dari tokoh agama mengenai pentingnya kematangan usia dalam melangsungkan perkawinan serta memahami arti dan tujuan dari perkawinan sebelum melangsungkan perkawinan sehingga dapat terhindar dari perbuatan-perbuatan yang dapat berakibat pada perkawinan dibawah umur.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Perkawinan, Dibawah Ketentuan Usia Menurut UU No. 1 Tahun 1974
Subjects: K Law > KZ Law of Nations
Fakultas: Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 04 Jul 2012 03:28
Last Modified: 04 Jul 2012 03:28
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/12940

Actions (login required)

View Item View Item