Analisis Tingkat Rentabilitas pada Pusat Koperasi Pegawai Republik Indonesia (PKP-RI) Kabupaten Kudus


Leonata Surya Atmaja, 7350406546 (2011) Analisis Tingkat Rentabilitas pada Pusat Koperasi Pegawai Republik Indonesia (PKP-RI) Kabupaten Kudus. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Analisis Tingkat Rentabilitas pada Pusat Koperasi Pegawai Republik Indonesia (PKP-RI) Kabupaten Kudus] Microsoft Word (Analisis Tingkat Rentabilitas pada Pusat Koperasi Pegawai Republik Indonesia (PKP-RI) Kabupaten Kudus) - Published Version
Download (32kB)

Abstract

Di dalam koperasi sangatlah penting untuk mengetahui keadaan modal kerja, profit margin, turnover assets, dan rentabilitas usahanya, sebagai bahan pertimbangan dalam pengambilan kebijakan, dengan mengetahui tingkat profit margin, turnover of assets, akan dapat diukur kemampuan koperasi dalam memperoleh laba usahanya (rentabilitas), sehingga dapat diketahui keberhasilan usaha koperasi. Salah satu cara memprediksi laba adalah dengan menggunakan analisis rasio keuangan diantaranya adalah analisis rasio rentabilitas ekonomi, rentabilitas modal sendiri, profit margin dan turnover of operating assets. Pada sejumlah KPRI yang dijadikan sampel, dapat dilihat bahwa tahun 2007-2009 tingkat rentabilitas KPRI tersebut masih kurang efisien, sehingga peneliti akan mengkaji permasalahan bagaimana Profit Margin pada PKP-RI Kabupaten Kudus dan bagaimana Turnover of Operating Assets pada PKP-RI Kabupaten Kudus. Tujuan penelitian untuk mendiskripsikan dan menganalisis bagaimana Profit Margin pada PKP-RI Kabupaten Kudus dan bagaimana Turnover of Operating Assets pada PKP-RI Kabupaten Kudus tahun 2007-2009. Objek penelitian ini adalah tingkat rentabilitas pada sejumlah KPRI yang terdaftar pada PKP-RI di Kabupaten Kudus yang diukur dari faktor rentabilitas ekonomi, rentabilitas modal sendiri, profit margin dan turnover of operating assets. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh laporan keuangan KPRI yang terdaftar di Pusat Koperasi Pegawai Republik Indonesia (PKP-RI) Kabupaten Kudus yang berjumlah 45 KPRI selama tahun 2007-2009. Metode pengumpulan data dilakukan dengan metode dokumentasi. Dokumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah data-data laporan keuangan yang dimiliki oleh PKP-RI Kabupaten Kudus yaitu neraca, laporan sisa hasil usaha, dan dokumen lain yang relevan. Dalam menganalisis data penelitian menggunakan metode analisis diskriptif kualitatif yaitu untuk menganalisis rasio rentabilitas yang digunakan untuk menilai faktor-faktor yang menentukan tingkat rentabilitas yang meliputi dua komponen yaitu profit margin dan turnover of operating assets. Hasil penelitian pada sejumlah KPRI yang terdaftar dalam PKP-RI Kabupaten Kudus menunjukkan bahwa faktor yang menentukan tingkat rentabilitas pada beberapa KPRI di Kabupaten Kudus adalah profit margin dan turnover of operating assets. Tingkat profit margin yang masih dalam kriteria kurang baik disebabkan kenaikan pendapatan dari sales yang diterima dari unit usaha pertokoan, arisan sepeda motor, usaha ternak ayam sebesar Rp. 561.412.553 diikuti dengan kenaikan jumlah biaya usaha (operating expenses) sebesar Rp. 380.325.651, sehingga akan mengurangi laba usaha/SHU yang diterima KPRI tersebut yaitu Rp. 181.086.902. Tingkat Turnover of operating assets yang masih dalam kriteria tidak baik disebabkan kenaikan pendapatan dari sales yang diterima dari unit usaha pertokoan, arisan sepeda motor, usaha ternak ayam sebesar Rp. 561.412.553 dikuti dengan bertambahnya pula jumlah operating assets (aktiva usaha) sebesar Rp. 2.890.719.987. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa (1). Faktor-faktor yang menentukan tingkat rentabilitas pada PKP-RI di Kabupaten Kudus adalah Profit Margin dan Turnover of Operating Assets. Tingkat Profit Margin pada PKP-RI di Kabupaten Kudus berada pada kriteria kurang baik. Ha ini disebabkan kenaikan pendapatan dari sales dikuti dengan bertambahnya pula jumlah operating assets (aktiva usaha), sehingga akan mengurangi laba usaha/SHU yang diterima PKP-RI tersebut. (2). Tingkat Turnover of Operating Assets pada PKP-RI di Kabupaten Kudus masih dalam kriteria tidak baik. Hal ini disebabkan kenaikan pendapatan dari sales dikuti dengan bertambahnya pula jumlah operating assets (aktiva usaha). Saran yang dapat diberikan dalam penelitian ini adalah: (1). Bagi PKP-RI Kabupaten Kudus untuk memperbesar profit margin dapat dilakukan dengan cara menambah aktiva usaha sampai tingkat tertentu diusahakan tercapainya tambahan pendapatan yang sebesar-besarnya, atau dengan kata lain tambahan pendapatan harus lebih besar daripada tambahan operating assets (aktiva usaha). Cara untuk memperbesar profit margin yang lain yaitu dengan mengurangi pendapatan dari sales sampai tingkat tertentu diusahakan adanya pengurangan biaya relatif lebih besar daripada berkurangnya pendapatan dari sales. (2) Bagi PKP-RI Kabupaten Kudus untuk dapat mempertinggi turnover of operating assets bisa dilakukan dengan cara menambah aktiva usaha (operating assets) sampai tingkat tertentu diusahakan tercapainya tambahan pendapatan yang sebesar-besarnya. Cara yang lainnya yaitu dengan mengurangi pendapatan sampai tingkat tertentu diusahakan penurunan atau pengurangan operating assets (aktiva usaha) sebesar-besarnya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Profit Margin, Turnover of Operating Assets dan Rentabilitas
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Manajemen, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 04 Jul 2012 00:36
Last Modified: 04 Jul 2012 00:36
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/12898

Actions (login required)

View Item View Item