Pengaruh Pembelajaran Menggunakan Media Audio Visual VCD Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Geografi Kelas XSMA 10 November Semarang
Hendri Irawan, 3201406553 (2011) Pengaruh Pembelajaran Menggunakan Media Audio Visual VCD Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Geografi Kelas XSMA 10 November Semarang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.
Microsoft Word (Pengaruh Pembelajaran Menggunakan Media Audio Visual VCD Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Geografi Kelas XSMA 10 November Semarang)
- Published Version
Download (14kB) |
Abstract
Kreativitas guru dalam memberikan pembelajaran sangatlah diperlukan dalam menciptakan suasana kelas yang dapat mengaktifkan siswa. Salah satu caranya adalah dengan menggunakan media audio visual VCD. Rumusan masalah adalah: 1) Bagaimana penggunaan media audio visual VCD pada mata pelajaran Geografi kelas X pada kompetensi dasar sejarah pembentukan bumi di SMA 10 November Semarang; 2) Apakah penggunaan media audio visual VCD dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Geografi kelas X kompetensi dasar sejarah pembentukan bumi di SMA 10 November Semarang. Tujuan penelitian ini: 1) Untuk mengetahui penggunaan media audio visual VCD pada mata pelajaran Geografi kelas X pada kompetensi dasar sejarah pembentukan bumi di SMA 10 November Semarang; 2) Untuk mengetahui seberapa besar pengaruh penggunaan media audio visual VCD terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran Geografi kelasX pada kompetensi dasar sejarah pembentukan bumi di SMA 10 November Semarang. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas X SMA 10 November Semarang Tahun pelajaran 2010 yang berjumlah 200 siswa. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti yaitu kelas X-A yang jumlahnya 40 siswa. Variable dalam penelitian ini adalah: 1) Variable bebas adalah pembelajaran menggunakan media audio visual VCD. Dengan indikator a) persiapan guru (Silabus dan RPP), b) prosedur penggunaan media, c) pengoprasian media; 2) Variable terikat adalah hasil presentasi belajar siswa, a) Hasil belajar siswa kelas X-A dari jumlah 40 siswa. Dalam penelitian ini penggunaan media audio visual VCD Terdapat 4 orang (10%) yang berpendapat bahwa penggunaan media audio visual VCD termasuk dalam kriteria sangat tinggi. Terdapat 33 orang (83%) yang berpendapat bahwa penggunaan media audio visual VCD termasuk dalam kriteria tinggi. Terdapat 3 orang (8%) yang berpendapat bahwa penggunaan media audio visual VCD termasuk dalam kriteria rendah, dan tidak ada orang yang berpendapat bahwa penggunaan media audio visual VCD termasuk dalam kriteria sangat rendah. Secara klasikal persentasi variabel penggunaan media audio visual VCD sebesar 72,25% dan termasuk dalam kriteria tinggi. Dari pengaruh terhadap seberapa besar hasil belajar dengan regresi sederhana adalah: Jika variabel pembelajaran menggunakan media audio visual VCD dianggap sama dengan nol, maka variabel hasil belajar siswa sebesar 17,761. Jika variabel pembelajaran menggunakan media audio visual VCD mengalami kenaikan sebesar satu poin maka akan menyebabkan kenaikan variabel hasil belajar siswa sebesar 1,299. Kesimpulan penelitian adalah: 1) Penggunaan media audio visual VCD pada mata pelajaran Geografi kelas X pada kompetensi dasar sejarah pembentukan bumi di SMA 10 November Semarang sudah termsauk dalam kategori baik; 2) penggunaan media audio visual VCD dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Geografi kelas X kompetensi dasar sejarah pembentukan bumi di SMA 10 November Semarang. Saran berdasar hasil penelitian adalah: 1) Kepada guru di SMA 10 November Semarang sebaiknya melakukan pembelajaran menggunakan media audio visual VCD karena hal ini terbukti berpengaruh positif terhadap peningkatan hasil belajar siswa; 2) Sebaiknya bagi para guru dapat meningkatkan tingkat kesesuaian dalam isi VCD dengan materi pembelajaran yang disampaikan karena hal ini dapat mempermudah siswa dalam menerima pelajaran; 3) Kepada kepala sekolah hendaknya merekomendasikan para guru khususnya guru untuk menggunakan media audio visual dalam Pembelajaran dengan cara memfasilitasi para guru untuk menggunakan media.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pengaruh Media Audio Visual VCD, Hasil Belajar |
Subjects: | L Education > L Education (General) Z Bibliography. Library Science. Information Resources > ZA Information resources > ZA4050 Electronic information resources |
Fakultas: | Fakultas Ilmu Sosial > Pendidikan Geografi, S1 |
Depositing User: | budi Budi santoso perpustakaan |
Date Deposited: | 03 Jul 2012 06:48 |
Last Modified: | 03 Jul 2012 06:48 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/12881 |
Actions (login required)
View Item |