Pengaruh Pendidikan Perkoperasian dan Partisipasi Anggota Terhadap Sisa Hasil Usaha Koperasi Unit Desa (KUD) Karya Mukti Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang Tahun 2010


Romadonna, 7101406004 (2011) Pengaruh Pendidikan Perkoperasian dan Partisipasi Anggota Terhadap Sisa Hasil Usaha Koperasi Unit Desa (KUD) Karya Mukti Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang Tahun 2010. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Pengaruh Pendidikan Perkoperasian dan  Partisipasi  Anggota Terhadap Sisa Hasil Usaha Koperasi Unit Desa (KUD) Karya Mukti Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang Tahun 2010] Microsoft Word (Pengaruh Pendidikan Perkoperasian dan Partisipasi Anggota Terhadap Sisa Hasil Usaha Koperasi Unit Desa (KUD) Karya Mukti Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang Tahun 2010) - Published Version
Download (27kB)

Abstract

Peranan pendidikan perkoperasian bagi anggota sangat penting karena dengan kepahaman akan timbul kesadaran berkoperasi yang akan berpengaru terhadap SHU anggota yang diterima. Peranan partisipasi anggota sangatlah berpengaruh terhadap SHU anggota SHU dihitung secara proposional berdasarkan jumlah transaksi dan modal serta jasa dari anggota tersebut. Penelitian ini bertujuan: (1) Untuk menganalisis ada tidaknya pengaruh Pendidikan perkoperasian dan partisipasi anggota terhadap Perolehan SHU Koperasi Unit Desa (KUD) Karya Mukti Taman Pemalang Tahun 2010 baik secara simultan maupun parsial. (2) Untuk mengetahui besarnya pengaruh pendidikan perkoperasian dan partisipasi anggota terhadap Perolehan SHU Koperasi Unit Desa (KUD) Karya Mukti Taman Pemalang Tahun 2010 baik secara simultan maupun parsial. Dalam penelitian ini jumlah populasi adalah 200 anggota koperasi. Sampel diperoleh 50 anggota dilakukan dengan Proposional Random Sampling. Variabel dalam penelitian ini adalah variabel pendidikan perkoperasian dan partisipasi anggota (X) dan Variabel SHU anggota sebagai variabel terikat (Y). Alat pengumpulan data dengan metode kuesioner dan dokumentasi. Berdasarkan analisis deskriptif diketahui pendidikan perkoperasian termasuk katagori sangat baik, partisipasi anggota termasuk katagori baik dan SHU termasuk katagori rendah. Berdasarkan analisis regresi berganda diketahui bahwa pendidikan perkoperasian dan petisipasi anggota berpengaruh terhadap SHU anggota KUD Karya Mukti Kec. Taman Pemaang pada tahun 2010 baik secara simultan maupun parsial dibuktikan dengan hasil uji F dan uji T yang memperoleh signifikansi di bawah 0,05. Secara parsial pendidikan perkoperasian dan partisipasi anggota berpengaruh signifikan terhadap Sisa Hasil Usaha KUD Karya Mukti Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang tahun 2010 dengan konstribusi masing-masing sebesar 11,7% dan sebesar 10,3%. Sedangkan secara simultan pendidikan perkoperasian, partisipasi anggota dan motivasi anggota berpengaruh terhadap keberhasilan usaha KUD Karya Mukti Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang tahun 2010 sebesar 53,70 %. Hasil penelitian diharapkan bermanfaat bagi semua pihak baik koperasi, pengurus, pengawas dan anggota. Dari hasil penelitian ini disarankan kepada anggota koperasi hendaknya meningkatkan kesadaran dalam berpartisipasi di KUD Karya Mukti baik dalam bidang organisasi, bidang modal maupun jasa usaha koperasi.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Pendidikan Perkoperasian, Partisipasi Anggota dan SHU Anggota
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Ekonomi Pembangunan, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 03 Jul 2012 02:47
Last Modified: 03 Jul 2012 02:47
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/12866

Actions (login required)

View Item View Item