Faktor-faktor yang Mempengaruhi Intellectual Capital Disclosure (ICD) pada Perusahaan Manufaktur yang Listing di BEI pada Tahun 2010.


Ahmadi Nugroho, , 7250408057 (2012) Faktor-faktor yang Mempengaruhi Intellectual Capital Disclosure (ICD) pada Perusahaan Manufaktur yang Listing di BEI pada Tahun 2010. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Faktor-faktor yang Mempengaruhi Intellectual Capital Disclosure (ICD) pada Perusahaan Manufaktur yang Listing di BEI pada Tahun 2010.]
Preview
PDF (Faktor-faktor yang Mempengaruhi Intellectual Capital Disclosure (ICD) pada Perusahaan Manufaktur yang Listing di BEI pada Tahun 2010.) - Published Version
Download (248kB) | Preview

Abstract

Pengungkapan modal intelektual merupakan pengungkapan oleh perusahaan untuk mempublikasikan informasi perusahaan tentang modal intelektual yang dimilikinya kepada pihak yang berkepentingan, seperti: investor. Pengungkapan modal intelektual sering menjadi pertimbangan oleh pihak yang berkepentingan, karena modal intelektual adalah 5 dari 10 jenis informasi yang dibutuhkan user. Namun pada kenyataannya banyak perusahaan yang tidak mengungkap modal intelektualnya, sehingga menyebabkan terjadinya kesenjangan informasi. Adapun tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh ukuran perusahaan, umur perusahaan, komisaris independen, leverage, dan konsentrasi kepemilikan terhadap intellectual capital disclosure. Sampel yang digunakan adalah data sekunder dari Bursa Efek Indonesia (BEI) yaitu laporan keuangan dan Annual Report perusahaan manufaktur yang listing pada tahun 2010 di BEI. Sampel diambil dengan metode purposive sampling, dan yang memenuhi kriteria pemilihan sampel. Sampel yang digunakan sebanyak 68 perusahaan. Metode statistik menggunakan Analisis Regresi Linear Berganda, dengan pengujian hipotesis uji statistik t dan uji statistik F, dengan bantuan program SPSS 19.0. Hasil penelitian ini menunjukkan secara parsial variabel ukuran perusahaan tidak mempengaruhi intellectual capital disclosure (0,812 > 0,05). Umur perusahaan tidak mempengaruhi intellectual capital disclosure (0,855 > 0,05). Komisaris Independen tidak mempengaruhi intellectual capital disclosure (0,626 > 0,05), leverage tidak mempengaruhi intellectual capital disclosure (0.981 > 0,05), dan Konsentrasi kepemilikan tidak mempengaruhi intellectual capital disclosure (0,509 > 0,05). Pengujian secara simultan menunjukkan kelima variabel tidak mempengaruhi intellectual capital disclosure. Saran bagi penelitian berikutnya agar menggunakan proksi lain pada variabel yang sama, dan menambah variabel-variabel baru pada penelitian selanjutnya.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Ukuran Perusahaan, Umur Perusahaan, Komisaris Independen, Leverage, Konsentrasi Kepemilikan, dan Intellectual Capital Disclosure (ICD).
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Akuntansi, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 05 Jun 2012 02:04
Last Modified: 05 Jun 2012 02:04
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/12733

Actions (login required)

View Item View Item