Hubungan antara Riwayat Pemberian ASI Eksklusif dengan Status Gizi pada Bayi Usia 6-12 Bulan (Studi Kasus di Wilayah Kerja Puskesmas Kusuma Bangsa Kecamatan Pekalongan Utara Kota Pekalongan 2011)


Agustina Ayu Lilih P.S., 6450405510 (2011) Hubungan antara Riwayat Pemberian ASI Eksklusif dengan Status Gizi pada Bayi Usia 6-12 Bulan (Studi Kasus di Wilayah Kerja Puskesmas Kusuma Bangsa Kecamatan Pekalongan Utara Kota Pekalongan 2011). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Hubungan antara Riwayat Pemberian ASI Eksklusif dengan Status Gizi pada Bayi Usia 6-12 Bulan (Studi Kasus di Wilayah Kerja Puskesmas Kusuma Bangsa Kecamatan Pekalongan Utara Kota Pekalongan 2011)] Microsoft Word (Hubungan antara Riwayat Pemberian ASI Eksklusif dengan Status Gizi pada Bayi Usia 6-12 Bulan (Studi Kasus di Wilayah Kerja Puskesmas Kusuma Bangsa Kecamatan Pekalongan Utara Kota Pekalongan 2011)) - Published Version
Download (26kB)

Abstract

Status gizi yang baik dapat tercapai apabila bayi mendapatkan asupan gizi yang sesuai kebutuhannya, asupan gizi yang dibutuhkan bayi terdapat pada ASI. Berdasarkan laporan cakupan ASI Eksklusif di puskesmas Kusuma Bangsa Kecamatan Pekalongan Utara bayi 0-6 bulan yang diberi ASI Eksklusif sebesar 47,24% dan yang tidak diberi ASI Eksklusif sebesar 52,76%. Cakupan ASI Eksklusif ini masih rendah dari target pencapaian yaitu 80% dan berdasarkan data di puskesmas Kusuma Bangsa tahun 2010 diketahui bahwa 0,33% balita mengalami gizi buruk. Jenis penelitian ini adalah penelitian explanatory research dengan rancangan penelitian cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh bayi usia 6-12 bulan yang tinggal di wilayah kerja Puskesmas Kusuma Bangsa Kecamatan Pekalongan Utara Kota Pekalongan pada bulan Desember tahun 2011 yang berjumlah 208 bayi. Sampel berjumlah 66 bayi. Teknik pengambilan sampel dengan cara simpel random sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuesioner, timbangan bayi dan pengukur panjang badan bayi. Analisis data dilakukan secara univariat dan bivariat dengan menggunakan uji chi square dengan derajat kemaknaan (α) = 0,05. Hasil penelitian uji statistic dengan menggunakan chi-square diperoleh nilai p=0,001 (p<0,05), sehingga Ho ditolak yang artinya ada hubungan antara riwayat pemberian ASI eksklusif dengan status gizi pada bayi usia 6-12 bulan di wilayah kerja puskesmas Kusuma Bangsa kecamatan Pekalongan Utara Kota Pekalongan. Saran yang dapat disampaikan untuk para kader posyandu, bidan dan petugas kesehatan setempat untuk memberikan penyuluhan tentang pentingnya pemberian ASI eksklusif pada bayi. Bagi para ibu bayi, supaya tidak memberikan makanan selain ASI kepada bayi sebelum usia 6 bulan dan dapat memberikan konsumsi makanan kepada bayi sesuai dengan kebutuhan gizi menurut usia bayi. Bagi jurusan Ilmu Kesehatan Masyarakat, hendaknya dapat berpartisipasi dengan melakukan penyebaran informasi tentang pentingnya pemberian ASI eksklusif.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: ASI Ekslusif, Status Gizi Bayi
Subjects: R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine
R Medicine > RJ Pediatrics > RJ101 Child Health. Child health services
Fakultas: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Kesehatan Masyarakat, S1
Depositing User: Hapsoro Adi Perpus
Date Deposited: 21 May 2012 01:46
Last Modified: 21 May 2012 01:46
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/12230

Actions (login required)

View Item View Item