Penerapan Model Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Pada Siswa Kelas IVA SDN Karangayu 02 Kota Semarang


Majid, Ghofar Al., 1402407132 (2011) Penerapan Model Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Pada Siswa Kelas IVA SDN Karangayu 02 Kota Semarang. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Penerapan Model Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Pada Siswa Kelas IVA SDN Karangayu 02 Kota Semarang]
Preview
PDF (Penerapan Model Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Pada Siswa Kelas IVA SDN Karangayu 02 Kota Semarang) - Published Version
Download (36kB) | Preview

Abstract

Matematika sebagai dasar dari semua disiplin ilmu. Namun, pembelajaran matematika yang berlangsung di sekolah saat ini masih kurang bermakna dan kurang penerapannya dalam kehidupan sehari-hari. Kondisi inilah yang dialami dalam pembelajaran matematika di SDN Karangayu 02 Kota Semarang. Dalam pembelajarannya di kelas guru kurang menerapkan materi pembelajaran yang dipelajari dengan kehidupan sehari-hari. Selain itu, proses pembelajaran cenderung berpusat pada guru, aktivitas siswa kurang sehingga hasil belajar siswa rendah. Tujuan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan aktivitas siswa, aktivitas guru, serta meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas IVA SDN Karangayu 02 Kota Semarang melalui model Problem Based Learning. Dan permasalahan yang akan dikaji dalam penelitian ini adalah apakah dengan Model Problem Based Learning dapat meningkatkan aktivitas siswa, aktivitas guru, serta meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas dengan model Problem Based Learning yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa dan guru kelas IVA SDN Karangayu 02 Kota Semarang. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik tes berupa tes tertulis dan lembar observasi. Selanjutnya data yang terkumpul kemudian dianalisis dengan menggunakan metode pengolahan data dengan teknik analisis deskriptif, yaitu membandingkan hasil antara data awal, siklus I, dengan siklus II dan temuan selama pelaksanaan penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) aktivitas siswa pada siklus I memperoleh prosentase sebesar 60% dengan kriteria cukup dan pada siklus II meningkat menjadi 70,75% dengan kriteria baik; 2) aktivitas guru pada siklus I memperoleh prosentase sebesar 72,92 dengan kategori baik dan pada siklus II aktivitas guru meningkat menjadi 85,4% dengan kategori sangat baik; 3) ketuntasan hasil belajar siswa meningkat. Pada siklus I hasil belajar siswa mendapat nilai rata-rata 67 dengan persentase ketuntasan klasikal 80% dan meningkat pada siklus II dengan nilai rata-rata 71,5 dengan persentase ketuntasan klasikal 80%. Ini menunjukkan bahwa indikator keberhasilan yang dtetapkan sudah terpenuhi, sehingga penelitian dapat dikatakan berhasil. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa melalui model Problem Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar matematika pada siswa kelas IVA SDN Karangayu 02 Kota Semarang. Saran bagi guru adalah model Problem Based Learning dapat digunakan sebagai acuan untuk pelaksanaan pembelajaran lainnya. Dalam melaksanakan pembelajaran harus dapat membuat siswa aktif, melalui pendekatan atau model pembelajaran yang inovatif.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Hasil Belajar, Model Problem Based Learning,
Subjects: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 07 May 2012 04:01
Last Modified: 25 Apr 2015 08:28
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/11779

Actions (login required)

View Item View Item