Penerapan Metode Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Berbantuan Media Powerpoint Terhadap Hasil Belajar Akuntansi Pokok Bahasan Jurnal Khusus (Studi Kasus pada Siswa Kelas XII IPS SMA Negeri 1 Pulokulon Tahun Ajaran 2011/2012)


Apriyaji Surono, 7101407028 (2011) Penerapan Metode Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Berbantuan Media Powerpoint Terhadap Hasil Belajar Akuntansi Pokok Bahasan Jurnal Khusus (Studi Kasus pada Siswa Kelas XII IPS SMA Negeri 1 Pulokulon Tahun Ajaran 2011/2012). Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of Penerapan Metode Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Berbantuan Media Powerpoint Terhadap Hasil Belajar Akuntansi Pokok Bahasan Jurnal Khusus (Studi Kasus pada Siswa Kelas XII IPS SMA Negeri 1 Pulokulon Tahun Ajaran 2011/2012)]
Preview
PDF (Penerapan Metode Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Berbantuan Media Powerpoint Terhadap Hasil Belajar Akuntansi Pokok Bahasan Jurnal Khusus (Studi Kasus pada Siswa Kelas XII IPS SMA Negeri 1 Pulokulon Tahun Ajaran 2011/2012)) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Hasil belajar merupakan tolak ukur keberhasilan siswa yang dinyatakan dalam bentuk nilai pada setiap bidang studi. Banyak siswa masih mengalami kesulitan dalam menyelesaikan soal jurnal khusus sehingga hasil belajar siswa rendah. Salah satu hal yang mempengaruhi hasil belajar adalah penggunaan metode pembelajaran oleh guru. Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah apakah peningkatan rata-rata hasil belajar akuntansi menggunakan metode pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan media powerpoint lebih baik daripada menggunakan metode pembelajaran konvensional berbantuan media powerpoint. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan rata-rata hasil belajar akuntansi menggunakan metode pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan media powerpoint lebih baik daripada menggunakan metode pembelajaran konvensional berbantuan media powerpoint pada pokok bahasan jurnal khusus kelas XII IPS di SMA Negeri 1 Pulokulon tahun ajaran 2011/2012. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas XII IPS yang terdiri dari 2 kelas dengan jumlah 82 siswa. Sampel penelitian ini adalah seluruh populasi, sehinga penelitian ini disebut penelitian populasi. Variabel yang dikaji dalam penelitian ini adalah hasil belajar akuntansi menggunakan metode pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan media powerpoint sebagai X1 dan hasil belajar akuntansi menggunakan metode pembelajaran konvensional berbantuan media powerpoint sebagai X2. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah tes. Analisis datanya menggunakan uji perbedaan dua rata–rata (uji independent sample t test). Hasil analisis data pre test kedua kelas mempunyai kemampuan awal yang relatif sama, tidak ada perbedaan kemampuan awal dari kedua kelas. Hasil analisis uji independent sample t test data post test menunjukkan adanya perbedaan rata–rata, kelas eksperimen rata-rata hasil belajar mencapai 77,84. Sedangkan kelas kontrol rata–rata hasil belajar mencapai 73,67. Hal ini menunjukkan rata-rata kelas eksperimen lebih tinggi dari pada kelas kontrol. Dari dari desain pre test dan post test menunjukkan kelas eksperimen dan kontrol mengalami peningkatan hasil belajar, namun lebih tinggi kelas eksperimen. Sehingga kelas eksperimen dikatakan lebih baik dari pada kelas kontrol. Sesuai dengan hasil penelitian dan pembahasan maka dapat disimpulkan metode pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan media powerpoint lebih baik daripada metode pembelajaran konvensional berbantuan powerpoint disarankan kepada guru ekonomi/akuntansi untuk menggunakan variasi pembelajaran metode inkuiri terbimbing berbantan powerpoint khususnya pokok bahasan jurnal khusus.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Hasil Belajar Akuntansi, Metode Inkuiri Terbimbing, Powerpoint
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Fakultas: Fakultas Ekonomi > Pendidikan Ekonomi, S1
Depositing User: budi Budi santoso perpustakaan
Date Deposited: 13 Jan 2012 00:59
Last Modified: 25 Apr 2015 08:24
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/11663

Actions (login required)

View Item View Item