Survei Tingkat Kesegaran Jasmani Siswa Kelas V Sekolah Dasar Negeri Bandongan 3 Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang Tahun Pelajaran 2009 / 2010
Pujo Arifian, Novika (2010) Survei Tingkat Kesegaran Jasmani Siswa Kelas V Sekolah Dasar Negeri Bandongan 3 Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang Tahun Pelajaran 2009 / 2010. Under Graduates thesis, UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG.
Microsoft Word
- Published Version
Download (70kB) |
Abstract
Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana gambaran tingkat kesegaran jasmani siswa kelas V Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang Tahun 2009 / 2010. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui gambaran tingkat kesegaran jasmani siswa kelas V SD Negeri Bandongan 3 Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang Tahun 2009 / 2010. Populasi penelitian adalah siswa kelas V SDN Bandongan 3 Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang Tahun Pelajaran 2009 / 2010. Teknik pengambilan sample menggunakan Total Sampling terdiri dari seluruh siswa kelas V SDN Bandongan 3 dengan jumlah siswa 62 siswa.Variabel penelitian ini adalah kesegaran jasmani yang diukur dengan Tes Kesegaran Jasmani Indonesia (TKJI) untuk anak 10 – 12 tahun yang terdiri dari 5 item tes yaitu Lari 40 meter, Gantung Siku Tekuk, Baring Duduk 30 detik, Loncat Tegak, lari 600 meter. Analisis data menggunakan analisis statistik Deskriptif Prosentase, dengan pengelompokkan kategori kurang sekali, kurang, sedang, baik dan baik sekali. Hasil penelitian menunjukkan gambaran tingkat kesegaran jasmani Siswa kelas V SDN Bandongan 3 Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang Tahun ajaran 2009 / 2010 menunjukkan kategori baik sekali 8,06 %, kategori baik 74,19 %, kategori sedang 16,12 %, dan kategori kurang 1,63 % Kesimpulan gambaran survei tingkat kesegaran jasmani siswa kelas V Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang Tahun Pelajaran 2009 / 2010 menunjukkan dalam kategori baik sekali sebanyak 5 siswa atau mencapai 8,06 %, kategori baik sebanyak 46 siswa atau mencapai 74,19%,kategori sedang sebanyak 10 atau mencapai 16,12 % dan kategori kurang sebanyak 1 siswa atau mencapai 1,63 % dari jumlah 62 siswa. Berdasarkan hasil penelitian dan kesimpulan hendaknya bisa dijadikan gambaran bagi guru penjaskes SDN Bandongan 3 agar peran serta sekolah dalam rangka peningkatan lagi tingkat kesegaran jasmani para siswa melalui aktivitas fisik dan olah raga sehingga proses belajar mengajar menjadi lebih baik, efektif dan optimal. Bagi para pembaca hasil penelitian ini dapat memberikan informasi ilmiah tentang kesegaran jasmani khususnya kelas V SDN Bandongan 3 Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang. Selanjutnya kegiatan Survei Tingkat Kesegaran Jasmani siswa kelas V SDN Bandongan 3 tahun 2009/2010 sudah selesai dilaksanakan dengan hasil baik.
Item Type: | Thesis (Under Graduates) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Fakultas: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi, S1 |
Depositing User: | Users 6697 not found. |
Date Deposited: | 27 May 2012 07:19 |
Last Modified: | 27 May 2012 07:19 |
URI: | http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/11341 |
Actions (login required)
View Item |