PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PARAGRAF MELALUI MODEL PEMBELAJARAN TERPADU PADA SISWA KELAS III B SDN TAWANG MAS 01 KOTA SEMARANG


Danu Nugroho , 1402407141 (2011) PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PARAGRAF MELALUI MODEL PEMBELAJARAN TERPADU PADA SISWA KELAS III B SDN TAWANG MAS 01 KOTA SEMARANG. Under Graduates thesis, Universitas Negeri Semarang.

[thumbnail of PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PARAGRAF MELALUI MODEL PEMBELAJARAN TERPADU PADA SISWA KELAS III B  SDN TAWANG MAS 01 KOTA SEMARANG]
Preview
PDF (PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PARAGRAF MELALUI MODEL PEMBELAJARAN TERPADU PADA SISWA KELAS III B SDN TAWANG MAS 01 KOTA SEMARANG) - Published Version
Download (1MB) | Preview

Abstract

Dari hasil observasi disekolah 51,28% (21 siswa dari 40 siswa) siswa kelas III B SDN Tawang Mas 01 mengalami ketidaktuntasan dalam pelajaran keterampilan menulis. Hal ini disebabkan Guru belum terampil dalam mengelola pembelajaran sehingga siswa kurang antusias dalam pelajaran keterampilan menulis, dan kondisi kelas tidak kondusif karena siswa sering tidak memperhatikan pada saat pembelajaran. Sehingga pencapaian hasil evaluasi siswa pada pokok bahasan menyusun karangan kurang maksimal dengan rerata kelas 65,64. Rumusan yang muncul yaitu: Apakah model pembelajaran terpadu dapat meningkatkan keterampilan menulis paragraf pada siswa kelas III B SDN Tawang Mas 01 Kota Semarang. Masalah tersebut dirinci (1) Apakah model pembelajaran terpadu dapat meningkatkan keterampilan guru dalam menulis paragraf?; (2) Apakah model pembelajaran terpadu dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa dalam menulis paragraf?; (3) Apakah model pembelajaran terpadu dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam menulis paragraf?; Model pembelajaran terpadu bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis siswa kelas III B, yang meliputi (1) Meningkatkan pengelolaan pembelajaran guru dengan model pembelajaran terpadu; (2) Meningkatkan peningkatkan aktivitas siswa dalam keterampilan menulis dengan model pembelajaran terpadu; (3) Meningkatkan hasil belajar pada keterampilan menulis siswa kelas III B. Subjek penelitian ini adalah guru dan siswa kelas III B SDN Tawang Mas 01. Jumlah siswa sebanyak 40 siswa yang terdiri dari 19 siswa laki-laki dan 21 siswa perempuan. Sedangkan variabel penelitian ini adalah (1) Keterampilan guru dalam mengelola pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran; (2) Aktivitas siswa dalam keterampilan menulis dengan menggunakan model pembelajaran terpadu; (3) Hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran terpadu. Hasil penelitian menunjukkan melalui model pembelajaran terpadu meningkatkan keterampilan menulis pada siswa kelas III B. Terbukti dengan peningkatan pada keterampilan guru dalam mengelola pembelajaran sebesar 18,71 % dari 69,79 % pada siklus I menjadi 88,50 % pada siklus II. Untuk aktivitas siswa meningkat sebesar 12,7% dari 65,7% pada siklus I menjadi 78,4% pada siklus ke II. Disarankan agar guru dapat memakai model pembelajaran terpadu dalam pembelajaran, karena model pembelajaran terpadu mudah untuk dilakukan oleh guru yang kurang berpengalaman, dan model pembelajaran terpadu menggali materi pelajaran lebih dalam karena mengaitkan lebih dari satu mata pelajaran. Siswa juga akan lebih termotivasi karena siswa akan menemukan sendiri pengalaman-pengalaman belajar sehingga belajar lebih bermakna.

Item Type: Thesis (Under Graduates)
Uncontrolled Keywords: Keterampilan Menulis, Model Pembelajaran Terpadu, Keterampilan Guru, Aktivitas Siswa, Hasil Belajar
Subjects: P Language and Literature > PI Oriental languages and literatures > PI1 Indonesia > Pendidikan Bahasa dan Sastra
Fakultas: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar (S1)
Depositing User: Users 7 not found.
Date Deposited: 05 Dec 2011 08:16
Last Modified: 25 Apr 2015 07:59
URI: http://lib.unnes.ac.id/id/eprint/10544

Actions (login required)

View Item View Item